Rabu, 24 Januari 2024

SETAN

#Setan_terus_Dilahirkan

ANDAI ANAK SETAN TIDAK DILAHIRKAN LAGI
Mohammad Saroni

Setan itu adalah jebakan hidup
setiap saat dia pasang di jalanan
siapa yang tidak waspada akan terjebak
dan, tidak akan mampu melepaskan diri

Setiap setan memasang jebakannya
hanya satu mangsa yang diincarnya
mencengkeramnya.kiat- kuat
dan, menenggelamkannya dalam kubangan dosa

Setiap orang mempunyai satu setan
setan itu akan mengikuti kemana pergi
mengingatkan agar selalu baik dalam hidup
atau membujuknya agar selalu berbuat salah

Setiap orang tidak dapat menghindar dari setan
sebab setan terus menempel di dirinya
andai saja anak setan tidak dilahirkan lagi
pasti kita sudah terbebas dari dendam kesumat

Andai setan tidak dapat berkembang biak
balas dendam mungkin terbatas pada tujuh turunan
turunan ke delapan dapat bernafas lega
tidak perlu was-was atau gelisah karena goda

Andai anak setan tidak lagi dilahirkan
maka tidak akan ada perbuatan nista
anak-anak manusia akan menjadi malaikat
setidaknya perdamaian akan menghias kehidupan

Gembongan, 27 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

AKU RESAH DAN TIDAK SABAR
Mohammad Saroni

Aku resah, aku tidak sabar
ketika cobaan hidup datang bertubi-tubi
bahkan dengan berani memaki Tuhan
sebagai tidak adil dalam mengatur hidup

Aku telah pelajari buku kehidupan
yang diturunkan dari langit lapis tujuh
bahwa hidup harus percaya dan sabar
sebab sesungguhnya sudah tertulis.sebagai garis
garis itu ada di dalam buku catatan masing-masing orang

Tetapi, aku tetap resah dan tidak sabar
menunggu 
kuanggap semua hanya janji tanpa harapan
untuk menyenangkan hati semata-mata
aku terus bertanya-tanya dan tidak sabar
benarkah semua itu

Tuhan, aku.mohon maaf
aku telah berlaku khilaf
bercuriga padaMu dalam gelap
sebagai pengarang tanpa paragraf

Kini aku sadar kersahan dan ketidaksabarakj
adalah ulah anak setan yang terbakar api dendam kesumat
dialah Syabru yang bermulut manis
bercerita protagonis dari ceritaMu
berbisik-bisik tentang kecuranganMu
hingga aku termakan dan mencecarmu

Tuhan,
mengapa kau lahirkan Syabru diantara anak setan
sehingga kami jadi mudah resah dan tidak sabar
menunggu takdirMu untuk diriku
padahal Kau telah rencanakan semuanya
termasuk kapan harapanku akan Kau wujudkan

Tuhan,
maafkan aku
aku tahu Kau Maha Pemaaf

Gembongan, 27 Juni 2024

#Setan_terus_Dilahirkan

SETAN DAN MANUSIA
Mohammad Saroni

Tuhan, 
Kau ciptakan manusia setelah setan
agar beribadah dan mengabdi padaMu
tanpa peduli setan telah memprotesnya
Kau tetap saja ciptakan manusia
bahkan sepasang

Tuhan,
Kau jadikan manusia ciptaanMu yang paling sempurna
melebihi kemampuan dan yang dimiliki ciptaanMu sebelumnya
setan semakin marah dan protes
tidak setuju penciptaan manusia
tuhan tidak peduli, sebab ada cerita sendiri

Setan tetap tidak terima
dia memprotes pada Tuhan
dan, kesabaran Tuhan sampai pada titik batas
setan diusir dari surga yang nyaman
dan, setan semakin marah pada manusia
bertekad mengganggu manusia dan anak turunnya

Maka,
setan terus menggoda manusia sejak di firdaus
dia goda Adam dan Hawa bergabti-ganti
hingga akhirnya Hawa terhoda untuk mencicipi buah terlarang
ini adalah hasil bisikan dan bujuk setan

Tuhan marah besar pada Adam dan Hawa
mereka berdua diusir keluar dari firdaus yang nyaman
diturunkanlah mereka ke bumi
agar kelak menjadi penguasa di bumi
agar kehidupan di bumi lebih terjaga dan teratur

Tetapi, setan tidak tinggal diam
dia ikut turun menuju bumi
bertekad untuk terus menggoda manusia dan anak turunnya
bahkan menjadikan anak manusia sebagai sekutunya
agar Tuhan tahu bahwa manusia tidak pantas menjadi pemimpin di dunia
sebab manusia hanyalah makhluk perusak dunia

Manusia yang digadhang-gadhang menjadi pemimpin dunia
ternyata justru telah menjadi perusak tatanan yang sudah diciptakan
sebab setan sudah berhasil mengajaknya bersekutu

Gembongan, 27 Juni 2024

#Setan_terus_Dilahirkan

KERAGUAN KAMI MENGGUGURKAN KHUSYUK
Mohammad Saroni

Khusyuklah
maka akan kau temukan kedamaian
dimana udara berhembus membelai
suara-suara terdengar begitu merdu
seperti nyanyian bidadari di taman surga
menikmati aroma bebunga yang tiada henti bermekaran

Tetapi,
kekhusyukan kita adalah bara api
membara di dalam sekam yang kering
membakar hati dan raga kering
kering akan doa-doa dan kata suci
menjadikan kegelisahan tingkat dewa
dan harus digugurkan agar tidak mencapai kesempurnaan

Maka, Walhan menebar jaring dan jebakan
mereka berusaha menghalangi manusia mencapai kekhusyukan
mereka tumbuhkan keragu-raguan di hati manusia
tentang syarat-syarat menuju kekhusyukan
mereka lahirkan kebimbangan hati terhadap yang dilakukannya
maka, kekhusyukannya akan porak poranda

Walhan, kau adalah anak turun setan
tidak pernah tenang melihat manusia senang
selalu ketakutan saat manusia berada dalam kekhusyukan
maka, leluhurnya menugasi untuk mengganggu kekhusyukan itu
orang-orang dihilangkan keyakinannya
orang-orang dilahirkan kebimbangannya

Bagaimana kita dapat berkhusyuk
saat Walhan menguasai hati dan pikiran kita?

Gembongan, 26 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

JIKA KAU MERAGU, KAU DIKUASAI WALHAN
Mohammad Saroni

Hidup ini adalah kepastian jalan
kemana kaki melangkah adalah pasti
titik akhir perjalanan pun sudah jelas bagi kita
tidak patut kita sangsikan kenyataannya

Tetapi, kita adalah sumber ketidakpastian
kita selalu saja menjadikan kepastian menjadi tidak pasti
maka keragu-raguan menjadi hiasan yang menempel
bahkan menjadikan kita sebagai peragu

Kita sering berpikir bahwa kita belum
tetapi sesungguhnya kita sudah melakukan
kita merahu tentang apa yang sudah kita lakukan
akibatnya kekhusyukan kita mencapai titik nadir

Walhan tertawa terbahak-bahak
suaranya menggetarkan langit
melahirkan guntur dan kilat
membuat para bidadari menangis
air matanya tumpah menggenangi bumi

Bahwa kita adalah makhluk penuh keraguan
tingkat prosentasi kepercayaan.kita rendah
bahkan untuk apa yang sudah kita lakukan
kita tidak percaya telah melakukan itu

Sering saat kita sedang khusyuk
tiba-tiba hati kita mempertanyakan kebersihan baju kita
kita merasa ragu bahwa pakaian kita layak untuk menghadap
maka hilanglah kekhusyukan kita

Maka, jangan pernah meragu ketika berkehendak
yakinlah bahwa semua sudah sesuai
kita kalahkan Wahlan dengan keyakinan hati
bahwa Tuhan membimbing dan mendampingi kita dalam kebenaran

Gembongan, 26 Juni 2024




#Setan_terus_Dilahirkan

KHANZAH SANG PEMBERAT HATI
Mohammad Saroni

Tahukah kau ketika kakimu berat terayun
seakan sedang menuju ke tiang penggantungan
lahirkan ketakutan hingga enggan untuk menuju
sedangkan sesungguhnya langkahmu menuju pembebasan

Kakimu seperti diganduli seribu kati beban
untuk bergerak saja sulit apalagi untuk melangkah
maka matamu sibuk mencari-cari kenapa bisa begitu
hingga pandang matamu hanya tertuju pada ujung jempol kaki

Sementara suara panggilan sudah tuntas digaungkan
toanya sudah diam tidak bersuara lagi
orang-orang pun sudah tenggelam dalam khusyuk
sedang kau masih sibuk memperhatikan ujung kakimu

Khanzah sudah berkuasa atasmi
dia tidak ingin kau sampai di tempat memuja
dia senagaj menahan ayun kakimu
hingga masa pemujaan habis waktunya
baru kau sadar kakimu tidak apa-apa

Khanzah telah merangkulmu erat-erat
kedua tungkai kakimu didekapny
dan, baru dilepaskan saat masa telah lewat
kau hanya tercenung tidak menyadari
walau kemudian menjadi kebiasaan
hingga kaupun malas untuk berangkat ke pemujaan

Itulah kuasa Khanzah terhadap manusia
kekuasaan yang sudah direstui sang pemilik surga

Gembongan, 25 Juni 2024


#Setan_terus_Dilahirkan

KAU HANCURKAN KEHARMONISAN
Mohammad Saroni

Mungkin sudah takdir hidupmu
kau hidup untuk memporakporandakan
menjadikan yang sudah rapi menjadi berantakan

Maka tugas takdirmu memang menggoda
menggoda agar manusia hidupnya berantakan
kau goda para suami untuk berlaku curang
kau goda para iatri untuk berlaku curang
sehingga kebahagiaan mereka hancur

Dasim, kau raja tega tak berperasaan
tidak suka ketika melihat orang bahagia
kau cemburu bagaimana bahagia mereka miliki
sedang kau masih saja terikat tkdir negatif

Dasim..... Dasim kau hancurkan keharmonisan
kau berantakkan bangunan yang dirangkai oleh ikatan suci
kau urai ikatan suci dengan bujukan

Dasim... Dasim...banyak anak turunmu lahir
berkerumun dan berkumpul dengan anak manusia
memanjakan nafsu diri sendiri
mengabaikan keharmonisan yang sudah tercipta

Dan, aku hanya memandang terpaku
tak mampu lagi berbuat apa
sebab godaanmu begitu dahsyatnya
hancurkan bangunan keimanan
lelehkan kepercayaan
tumbuh kembangkan cemburu buta
Keharmonisan tertusuk jarum waktu

Gembongan, 25 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

SANG PEMBUJUK
Mohammad Saroni


Hidup ini tak lepas dari bujuk membujuk
orang-orang saling mempengaruhi
hanya demi hidup lebih baik
dan, kita harus mengakali yang lain

ini bukan masalah siapa dan mengapa
atau bagaimana seseorang terjebak dalam lingkaran yang membius
sebab sesungguhnya ada kong kali kong antara pembujuk dan terbujuk
dan yang menerima getahnya adalah yang pembujuk

setan adalah sang pembujuk lihai
setiap kata dan kalimatnya mendayu - dayu
menggelitik gendang telinga dan mengusik jiwa
melenakan rasa dan mampu mengusir parasaan

siapa mampu melawan setan
ketika rayuan sudah mulai menguar
ketika bujukan sudah mulai mendesak - desak
tidak ada yang ada yang mampu melawan sepenuhnya

bahkan, ahli agama pun masih dapat terbujuk
apalagi orang - orang awam yang berpolos hati
seperti kertas putih yang siap untuk dicoret - coret
mungkin coretan baik atau justru coretan buruk

begitu sempurnanya setan sebagai sang pembujuk
semua yang pindar dan pandai membujuk disebutlah setan
apakah anda pintar dan pandai membujuk?
apakah anda sesosok setan?


Randuwatang, 26 November 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

DASIM, PENGGODA IMAN
Mohammad Saroni

Dasim....Dasim wajahmu tidak begitu tampan
apalagi ketika kau menyeringai, gigimu kuning
rambutmu awut-awutan dan bajumu kedodoran
tetapi ternyata banyak orang kesengsem padamu

Dasim..... Dasim penampilanmu begitu norak
gayamu gaya kuno yang sudah ketinggalan jaman
tetapi banyak orang yang mendekatimu
apakah karena aroma tubuhmu yang sangat wangi
apakah karena aroma mulutmu yang sangat menggoda

Dasim, kaulah penggoda iman
kerjamu setiap hari meruntuhkan iman setiap orang
kata-kata manis dan senyum yang menawan
adalah senjata utamamu saat menggoda

Dasim.... Dasim kau anak turunan setan
kau sudah terikat pada takdir hidupmu
mewarisi dendam kesumat leluhurmu
untuk menggoda anak tirin Adam
agar bersama memasuki neraka jahanam

Dasim.... Dasim tidak dapatkah kita bersatu
bersama- sama melangkah menuju surga
apakah yang salah akan terus salah
tidak, Dasim...ada waktu untuk memperbaikinya
mengapa tidak kita perbaiki sejak sekarang

Tetapi, dasar anak turunan setan
Dasim tidak pernah setuju dengan yang baik-baik
dia akan tetap jalani takdir hidupnya
mewarisi tugas.menggoda.iman manusia
dan, bersetubuh dengan anak-anak manusia
untuk lahirkan generasi baru yang kehilangan iman

Dasim.... Dasim....kau terus saja menggoda iman
dan, pertempuran tidak pernah berhenti dan tuntas

Gembongan, 25 Juni 2024

#Setan_terus_Dilahirkan

SANG RAJA GHIBAH
Mohammad Saroni

Ini cerita tentang anak turunan setan
yang menjadikan manusia sebagai kendaraan
untuk mencapai tujuan utama dilahirkan
agar tidak durhaka kepada sumber keturunan

Dia adalah Miswat yang mendampingi manusia
setiap hari dia bisikan hal-hal menarik
tentang orang lain yang berhasil bahkan gagal
secar sembunyi-sembunyi di balik punggung

Maka Miswat memancing untuk menghibah
di warung-warung baik kelontong maupun kopi
Miswat menggodok cerita sangat menarik
orang-orang enggan untuk berhenti

Setiap kali berghibah, mereka bahagia
mereka omongkan semua hal tentang seseorang
seperti menguliti sebuah pisang matang
lantas dimakan bareng-bareng, ramai-ramai

Mengghibah sungguh sangat nikmat
kita jadi tahu rahasia seseorang
yang seharusnya mereka simpan dan sembunyikan
Dan, Miswat adalah raja ghibah panutan mereka

Gembongan, 24 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

MISWAT SANG PEMBOHONG
Mohammad Saroni

Hiasan yang paling indah dalam hidup ini adalah kebohongan
setiap orang yang berbohong pasti mengatakan hal-hal terindah
sebab sesungguhnya kebohongan adalah untuk menutupi kebusukan
setiap tidak ingin bau busuknya tercium
maka dibuatlah sebuah cerita tentang keindahan

Dan, setiap orang yang berbohong selalu ditempeli si Miswat
dia selalu melekat pada setiap orang
menghasut dan membujuk untuk melakukan sesuatu
tetapi kemudian mengingkarinya dengan sepenuh hati
pengingkaran yang begitu rapih dan rapat
tak nampat wujud tak terasa bau

Si Miswat menjaga sepenuh hati pada si pembohong
dia berusaha untuk menyembunyikan semua kebohongan
semua terlihat wajar-wajar saja
sebab kabut kebohongan menutupnya rapat

Di negeri ini banyak umatnya si Miswat
penampilannya sebagaimana malaikat
tetapi hatinya busuk penuh laknat
setiap saat selalu mengintai orang-orang yang terjerat
goda dunia.yang terus menyerang seperti laknat

Miswat..... Miswat apakah kau tidak takut kualat
menyeret manusia ke telaga neraka yang laknat
inikah salah satu caramu membalas dendam
oleh ketidak adilan sang pemilik alam
yang melaknatmu sebagai penghuni neraka
jika kiamat sudah datang menghancurkan semesta

Miswa... Miswa....kebohonganmu sudah begitu rusak
kehidupan manusia pun tak kalah rusaknya

Gembongan, 24 Juni 2024


#Setan_terus_Dilahirkan

SUMBER KESALAHAN
Mohammad Saroni

Anak-anak setan bersekutu dengan anak manusia
mereka tampil begitu tampan dan ayu
setiap saat mereka merias wajah dan tubuh
sempurnalah sang makhluk ciptaan Tuhan

Wajah mereka memang tampan dan ayu
sebagaimana kabar sebagai ciptaan yang sempurna
tetapi, hati mereka telah dikuasai setan
setiap kata dan laku adalah sumber kesalahan

Manusia memang tempat segala khilaf
tetapi ketika setan menguasai, mereka semakin khilaf
khilaf terjadi setiap saat dan berulang-ulang
ini bukanlah kehilafan tetapi memang doyan

Bukankah setan memang identik dengan kesalahan
kesalahan yang lahir dan terus dilahirkan
sebab dendam dan iri yang berkepanjangan
tak habis hingga akhir jaman

Dan, manusia bukan lagi sebagai korban
sebab sesungguhnya manusia sanv pelaku
setan hanya sebagai pembisik dan pembujuk
jika tidak mau seharusnya diacuhkan saja
lantas melangkah pada jalan yanv benar

Gembongan, 23 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

KORBAN-KORBAN AL A'WAR
Mohammad Saroni

Ada seonggok mayat di rerimbun rumput
lalat-lalat beterbangan seperti memberi kabar
satu pergi sepuluh yang datang mengerumuni
suara kepakan sayapnya mendengung-dengung
seperti sedang berpesta dengan santapan yang meruah

Ini adalah onggokan mayat yang kesekian
onggokan itu mengidentifikasi sebagai wanita
ada beberapa luka terbuka ditubuhnya yang sudah mengering
leleran darah kering mengabarkan ini sebuah perlakuan kasar

Tak berapa lama, kabar sudah berkembang
perempuan itu telah diperlakukan kasar
rudapaksa telah dilakukan oleh sang kekasih
ketika hati sang kekasih dikuasai Al A'war
hingga lupa logika dan lupa pada orang terkasih
orang yang seharusnya dijaga baik-baik

Al A'war telah berkuasa atas sang kekasih
didekapnya hati dan dibuangnya logika
maka sang kekasih membabi buta
hingga hanya karena sang kekasih menolak
maka hilanglah kehidupan sang perempuan
sang kekasih beringas merebut nafasnya

Inilah korban kesekian dari Al A'war
apakah akan terus bertambah atau berkurang
mengapa karakter diri tidak mampu menjadi dinding
agar Al A'war tidak menebarkan pengaruhnya


Gembongan, 22 Juni 2024


#Setan_terus_Dilahirkan

AL A'WAR JANJIKAN SURGA
Mohammad Saroni

Kalau saja kita tahu
sejak awal kita tidak mau
termakan hati oleh bujuk rayu
sang Al A'war yang terus memburu

Ketika kita bertemu bidadari
berjanji untuk bersama meniti hari
leburkan kasih sayang anugerah Illahi
bertekad bersama sampai saatnya nanti

Tetapi Al A'war tidak pernah rela hati
maka dijungkirnya logika hingga lupa diri
yang tidak pantas dikabarkan sesuai
yang tidak boleh dibilangnya diberkahi

Maka, pagar tidak berarti lagi
semua yang dijaga lepas kendali
tak peduli siapa tetap saja diterjang
sebab surga dijanjikan pasti datang

Al A'war selalu berbisik penuh arti
bahwa hidup harus bahagia sebelum mati
dan, semua yang ada di bumi diberikan Tuhan
mengapa harus memilah dan memilih aturan

Dan, Al A'war menikmati keindahan surga
surga yang dia janjikan untuk para pecinta
walau sebenarnya semua itu hanyalah jebakan
kenikmatan sesaat yang mengatasnamakan anugerah Tuhan

Gembongan, 22 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

AL A'WAR SI JAGO RAYU
Mohammad Saroni

Adalah Al A'war si anak setan
dianugerahi kemampuan merayu
setiap ucapannya adalah madu
setiap rayuannya adalah jebakan

Al A'war bersinggana di hati
sangat membenci logika
sebab dia tahu hati penuh welas asih
sedangkan logika tidak dapat ditawar juga

Al A'war bersemayam di hati orang-orang dekat
dia yakin merayu orang dekat lebih mudah
sebab bisikan-bisikan mudah direkat
kesempatan-kesempatan lebih terbuka

Banyak korban Al A'war terlena
tenggelam dalam kubangan kata
merangkak di lorong-lorong tanpa cahaya
dan terkapar tanpa tersisa daya

Al A'war selalu penuh senyum
menggoda tiada enggan tiada jeda
berjanji berikan surga yang terindah
surga yang diimpikan para petualang

Dan, setiap orang didampingi satu Al A'war
yang laki-laki Al A'war betina dan yang perempuan Al A'war jantan
mereka saling merayu sesamanya
tetapi manusia yang melakukannya

Siapakah yang mampu mengelaknya?

Gembongan, 22 Juni 2024




#Setan_terus_Dilahirkan

THABR MENEBAR AIR MATA
Mohammad Saroni

Thabr adalah salah satu anak turun setan
dia sungguh pandai bermain drama melankolis
cerita tentang kesedihan tidak pernah habis
sebab kesedihan adalah hiasan hidup

Tetapi, sesungguhnya ketika datang kesedihan, itulah tanda Thabr berkuasa
Thabr ciptakan awan hitam, hujan dan badai
dialah yang sesungguhnya memberikan kesedihan

Kesedihan, bencana dan segala malapetaka bukan karena Langit
bagaimana Langit mampu memberi kesedihan
sedangkan Langit adalah maha pengasih dan penyayang

Thabr telah berhasil menebarkan fitnah jahat
dia berikan kesedihan, bencana dan malapetaka
tetapi mereka menyebarkan berita hoaks
bahwa Langit telah memberi teguran dan peringatan

Bagaimana sang Maha Pengasih dan Penyayang tega lakukan itu
sedangkan Langit begitu mengasihi dan menyayangi
hanya Thabr yang mampu lakukan itu
bermodal iri dan kebenciannya pada manusia.
Dia relah melakukannya

Thabrlah penebar penderitaan hidup manusia
bukan Langit seperti prasangka kita
maka sadarlah bahwa sang.penyayang dan pengasih
tidak mungkin membuat sedih yang dikasihi dan disayangi

Gembongan, 20 Juni 2024


#Setan_terus_Dilahirkan

JUMARAT
Mohammad Saroni

Telah ditakdirkan untukmu hari ini
berjuta kerikil dilempar memapar tubuhmu
mengenai dahimu, matamu, bibirmu, dan sekujurmu
kerikil-kerikil itu seperti tidak habis-habis

Dalam pakaian ihram yang putih
hati dan jiwa sudah dicuci bersih dan suci
dan, batu kerikil itu dilontar sepenuh hati
sebagaimana sejarah telah menorehkan cerita

Jumarat ini tanda ketaqwaan
kepatuhan pada perintah Langit
bahwa angkara murka harus dihancurkan
agar tak menghalang langkah kaki

Bersama-sama mereka lontarkan batu kerikil
seperti burung ababil yang menjatuhkan batu neraka
menghantam pasukan gajah yang ditunggangi setan-setan angkara murka

Setan-setan tidak sapat lagi bersembunyi
setan-setan tidak dapat lagi melarikan diri
berjuta pasukan berbaju zirah kain putih
menerjang dengan pekik .... Allahu Akbar!

Gembongan, 17 Juni 2024


#Setan_terus_Dilahirkan

THABR SANG PENGUSUNG BENCANA DAN MALAPETAKA
Mohammad Saroni

Tuhan berkehendak makhluk tak dapat mengelak
semua yang harus terjadi maka akan terjadi
dan itulah yang kita sebut jalan hidup
tidak ada yang ditunda atau dihapuskan

Dan, bencana adalah salah satu jalan hidup
dituliskan sejak sebelum benih dipertemukan
dipersiapkan dalam alur cerita naskah akbar
dan, mengikat setiap orang dalam perannya
.
Tetapi, Thabr pun tak tinggal diam
dia dilahirkan bersama sang bayi
tanpa tangisan yang memecah langit
sehingga tak seorang pun tahu kelahirannya

Thabr selalu berada di samping kita
ada di gunung, ada di laut, ada di udara, ada di mana-mana
dia akan runtuhkan gunung, besarkan gelombang, lahirkan badai hingga lahir bencana dan malapetaka

Bahkan, tak jarang Thabr menjelma kita
berikan bencana dan malapetaka pada orang lain
kita adalah Thabr yang menjadi sumber bencana dan malapetaka 

Gempolkerep, pasar, 16 Juni 2024


#Setan_terus_Dilahirkan

DI PASAR-PASAR JUGA ADA JALANBUR
Mohammad Saroni

Orang-orang berkumpul di pasar
membawa berjuta kepentingan
agar kehidupan terus beredar
dan, rejeki tidak terhenti di pelataran

Di lapak-lapak mereka membeber dagangan
ikan sayur dan berbagai kebutuhan hidup
dipanerkan untuk memikat orang yang lalu lalang
sekedar berbagai rejeki dan kesenangan

Dan, Jalanbur ada di antara mereka
berbisik kepada pedagang dan pembeli
pedagang dibisiki agar berlaku curang
pembeli dibisiki agar menawar seenaknya

Ketika penjual dan pembeli bertemu
mereka bersikukuh pada bisikan jalanbur
tidak ada yang mau mengalah
bahkan bersitegang penuh emosi

Di pasar-pasar ada juga si Jalanbur
antara pedagang dengan pedagang lainnya
demi memikat minat para pembeli
jika perlu harus menutup rejeki yang lain

Jalanbur selalu membisiki.para pedagang
untuk mengurangi bobot timbangan
tetapi harga tetap seperti harusnya
para pembeli dijadikan korban sia-sia

Gembongan, 15 Juni 2024

#Setan_terus_Dilahirkan

JALANBUR DI SWALAYAN
Mohammad Saroni

Swalayan adalah toko-toko mandiri
orang-orang lalu lalang tak berkurang
dari pagi hingga malam mereka berdatangan
satu dua orang pergi satu tiga orang mengganti

Di swalayan barang-barang dipajang
ditata rapi agar menarik hati pembeli
dan para SPG tersenyum melayani
walau hati merintih karena letih berdiri

Jalanbur di swalayan mengecoh mata
Jalanbur di swalayan menggodai hati
menggoyang iman agar terus kalap jiwa
habiskan uang untuk keperluan duniawi

Pernahkah kau didampingi Jalanbur
ketika memasuki swalayan untuk jalan-jalan
kita seperti digerakkan memasuki sebuah toko
dan, menghabiskan semua uang di dompet
tanpa sisa untuk belanja yang lain

Saat itulah,
sesungguhnya Jalanbur sedang beraksi
menggodamu untuk kehilangan akal
menghamburkan uang tanpa perhitungan

Gembongan, 15 Juni 2024


#Setan_terus_Dilahirkan

ADA JALANBUR DI JALANAN
Mohammad Saroni

Ada Jalanbur di jalanan
bergerak di antara ribuan kendaraan
membonceng di belakang pengemudi
duduk manis menatap jalanan

Cobalah kau lirik di kaca spion
Jalanbur begitu bahagia di belakangmu
tetapi sesungguhnya dia penuh rencana
hanya menunggu kesempatan datang

Dan, ketika kesempatan datang, dia beraksi
dibisikinya telinga sang pengemudi kalang kabut
dipaksanya untuk melawan aturan yang berlaku
dan, maka terjadilah yang tidak diinginkannya

Ada Jalanbur di jalanan
yang berusaha membenturkan para pengemudi
lantas tertawa ngakak saat kau tergeletak
darah membasahi permukaan jalan yang kering

Pernahkah kau merasakan semriwing
seakan kita.membonceng seseorang
tetapi ternyata tidak ada siapa-siapa
itulah Jalanbur.yang ikut membonceng

Jalan menoleh
sebab inilah saat yang mereka tunggu
saat menoleh ke belakang adalah awal
petaka yang tidak pernah kita.inginkan

Jalanbur Jalanbur
jangan goda kami di jalanan
kami tidak ingin menjadi korbanmu
korban balas dendammu yang tidak bertepi

Gembongan, 15 Juni 2024


#Setan_terus_Dilahirkan

ADA SETAN DI HATI IBU
Mohammad Saroni

Ada setan di hati ibu
menggoda dan mengajak salah
membisikkan segala yang buruk
seperti membisikkan hal-hal baik

Setan adalah ibu bagi pemujanya
apa katanya adalah perintah tanpa tolakan





#Setan_terus_Dilahirkan

SETAN-SETAN BERDASI
Mohammad Saroni

Pernahkah kalian melihat setan berdasi
melangkah angkuh dengan dagu terangkat
ayun kakinya nampak selalu tergesa-gesa
dan bibir yang tak dilukisi senyum

Mereka berbicara tentang kemakmuran
yang didapatkan hanyalah.penjamuran
mereka berbicara tentang kesejahteraan
yang diberikan hanyalah kesulitan

Sejak awal memang tidak dapat dingkari
bahwa yang banyak bicara adalah pembohong
yang banyak berjanji pasti sulit menepati
sebab kata dapat sirna janji dapat diingkari

Mereka begitu pandai mengelabui
lidahnya bergerak lincah seperti penari
dan, bibirnya selalu senyum manis sekali
sebagai tukang sulap yang pandai orasi

Mereka kenakan dasi di lehernya
ditutupi jas berwarna abu-abu
dihiasi senyum penuh misteri
tetapi beringas saat mengeksekusi

Gembongan, 12 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

ADA YANG BERBISIK
Mohammad Saroni

Ada yang berbisik
setiap hari kita mendengarnya
mendenging di cuping telinga
tetapi tak ada wujud pembisiknya

Setiap kali kita sendiri
selalu ada suara-suara lirih
mendesir hingga ke dasar hati
seperti angin yang berhembus di pinggang bukit

Ternyata benar adanya kata
kita tidak pernah benar-benar sendiri
selalu ada yang menemani kita
walau kita tidak melihatnya

Di samping kiri ataupun kanan
di depan bahkan di belakang kita
selalu ada yang menyertai langkah kaki
bahkan menyertai setiap kata hati

Ada yang berbisik
walau tak kita lihat fisik
tetapi jelas terdengar hingga telinga hati
apalagi saat kita sendiri di malam sepi

Ada yang berbisik
dan, kita hanya mendengarkan saja
tak jarang mengikuti bisikan begitu saja
seperti sedang dihipnotis

Gembongan, 12 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

SETAN TIDAK TINGGAL DI TEMPAT SINGIT
Mohammad  Saroni

Benarkah setan tinggal di tempat singit
tempat dimana keangkeran dipuja sebagai dewa
sudah hilang semua tempat-tempat singit
berganti dengan berbagaibangunan kesenangan

Ada tempat angker menjelma jadi cafe-cafe
dimana orang-orang berkumpul mencari kesenangan
berbagai macam makanan dan minuman disajikan
laki-laki dan perempuan tumpah pada ruang yang sama

Ada tempat angker menjelma jadi penginapan
orang-orang dapat pindah tidur sesukanya
ada yang sehari semalam menginap
atau sekedar menyewa untuk sesaat

Ada tempat angker menjelma jadi jalan raya
berbagai kendaraan melewatinya setiap saat
ada yang terguling-guling tanpa lawan
ada yang adu seruduk karena ngantuk

Dan, yang lebih parah menjelma jadi perkantoran
dimana berkumpul orang-orang penuh ambisi
jegal menjegal menjadi hal biasa
korupsi jangan lagi dibicarakan

Setan tidak tinggal di tempat singit
sebab semua tempat telah beralih rupa
dan, orang-orang lebih galak dari setan
dan, orang-orang lebih rakus dari setan

Setanpun harus migrasi
ke tempat-tempat jelmaan itu
dan, orang-orang menjadi inang
tempat mencapai  ambisi abadi

Gembongan, 11 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

MIMPI BERTEMU SETAN
Mohammad Saroni

Saat alarm malam berdentang-dentang
kantukku menyerang tanpa dapat kutahan
kepala terasa berat, leher tak mampu tegak
seperti kehilangan tulang belulang

Antara sadar dan tidak sadar
aku terhentak oleh kehadiran sosok bayang kabut
tanpa bentuk tubuh ataupun wajah
tembus pandang hingga ke dinding kamar

Bayang wajah itu menyeringai
walaupun tanpa taring jelas membuatku merinding
bulu kudukku berdiri berebut ingin pergi
tetapi pori-pori kulitku menahan sendiri

Apakah ini yang disebut setan
satu sosok tanpa wujud hanya bayang
datang saat aku kehilangan akal
kesadaran diri yang terlelap

Mengapa tidak seseram yang kudengar cerita
atau seganas setan yang  berwujud manusia
apakah ini sekedar kabar untukku malam ini
bahwa setan tidak seseram bayangan kita

Mimpi bertemu setan buyar
ketika seekor cicak jatuh dari plafond kamar
tepat mengenai jidat kepalaku yang terbuka
pertanda apakah?

Gembongan, 11 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

TERBANGUN DALAM RESAH
Mohammad Saroni

Terbangunku dari lelap tidur
walau aku tidur baru sejenak
tetapi mimpi itu benar-benar mengganggu
hingga tak begitu lama, aku terbangun

Aku mimpi kedatangan segulung kabut
kabut itu menyelinuti sekujur tubuhku
rasa dingin perlahan memeluk sekujur tubuh
aku bahkan menggigil walau sudah berselimut

Sekabut setan memelukku
aku tidak menemukan wajahny
tetapi aku sadar dan merasakan kehadirannya
desir angin ini adalah isyarat yang pasti

Aku terbangun dari tidur
dan, kabut itupun menghilang
dia juga pergi meninggalkanku
tak sempat kutatap raut mukanya

Tetapi, walau tak kulihat kehadirannya
aku merasakan dia tadi ada bersama kabut
belum sempat aku melihat wajahnya
dia sudah pergi tanpa pamit undur diri

Gembongan, 10 Juni 2024




#Setan_terus_Dilahirkan

HARI INI ADA SETAN YANG DILAHIRKAN
Mohammad Saroni

Malam mulai melarut
langit kehilangan sinar matahari
yang nampak hanyalah hamparan kegelapan
rembulan dan bintang entah kemana

Tak ada suara binatang malam
orang-orangpun sudah bersembunyi dalam selimut
malam gelap ini tebarkan udara dingin
bahkan binatang malam pun bersembunyi

Dalam keheningan malam yang bening
sekabut setan lahir di antara embun-embun
tanpa jeritan tanpa tangisan yang memecah
telah lahir kecunia sekabut setan

Ini awtan datang diam-diam
hingga udara malam tak mampu menduga
hanya seekor burung gagak tiba-tiba memekik
berbareng tuntasnya setan keluar dari rahim bundanya

Sekabut setan telah dilahirkan ke dunia
satu lagi sang penggoda menyeringai penuh kemenangan
senyum dan taringnya adalah senjata utama
menggoda untuk menjebak semuanya

Maka, bercurigalah ketika malam begitu hening
dimana udara dingin tanpa suara binatang malam
sebab saat itulah telah lahir sekabut setan
sementara orang-orang terlena oleh mimpi

Gembongan, 10 Juni 2024

#Setan_terus_Dilahirkan

SETAN DILAHIRKAN SAAT HUJAN BADAI
Mohammad Saroni

Setiap hari selalu ada setan yang dilahirkan
kelahirannya.tanpa tangis dan jeritan
mereka tersenyum dan tertawa sambil menari
musiknya menghentak menggedor dinding langit

Dan, setan banyak dilahirkan saat hujan lebat
yaitu ketika badai mengamuk di pintu langit
pentir menyambar-nyambar seperti menjilat 
dan bumi bergeming dalam gemetarnya

Ketika badai berkecamuk
setan dilahirkan tanpa janji muluk-muluk
dan, setan langsung berlari tanpa wujud bayi
begitu lahir, maka dia adalah setan dewasa

Maka, tak heran kita selalu ketakutan
ketika hujan badai berkecamuk di luar rumah
kita bersembunyi di dalam ruang rumah
menutup mata dan telinga rapat-rapat

Beberapa orang aegera mengambil parang
orang lainnya membawa nasi dan sapu lidi
mereka lemparkan semuanya ke pelataran
berharap hujan badai segera berhenti

Hujan badai memang benar berhenti
tetapi setan sudah terlanjur dilahirkan
maka dia melangkah pasti di genangan air hujan
mencari orang-orang yang tidak menginginkan kelahirannya

Dan, setan tidak tebang pilih
semua orang menjadi sasarannya
keberhasilannya adalah hidupnya
setiap berhasil, tubuhnya semakin kuat

Gembongan, 10 Juni 2024

#Setan_terus_Dilahirkan

ADAKAH YANG TAHU
Mohammad Saroni

Telah kukabarkan sejak sebulan
telah kutanyakan juga sejak sebulan
aku sedang mencari setan dan rumahnya
tetapi tak ada kabar yang mampir ke rumahku

Setiap malam kutunggui di teras rumah
kupadamkan semua lampu di sekitarku
maka, malam menjadi hening, menjadi bening
tak ada suara malam yang menggoda

Tetapi, tak ada yang datang menghampiriku
hingga embun datang menyelimuti tubuhku
aku menggigil menahan dingin sendiri
tetap saja tak ada kabar mendekat

Adakah yang tahu
dimanakah sesungguhnya rumah setan
apakah di gubuk-gubuk reyot pinggir kali
apakah di jalan-jalan sepi tanpa lampu
apakah di kafe-kafe yang tidak pernah sepi
apakah di hotel-hotel berbintang yang gemerlap
ataukah di kantor-kantor yang pancarkan kewibawaan

Adakah yang tahu
aku ingin mengunjungi mereka
aku ingin bertemu dan berbincang
ngobrol tentang bagaimana menyiasati hidup
bagaimana bahagia di atas penderitaan yang lain

Gembongan, 10 Juni 2024








#Setan_terus_Dilahirkan

SETAN YANG MENAWAN
Mohammad Saroni

Setan seringkali tidak jujur
dia hadir tidak dalam wujudnya
bukan sekedar topeng yang dikenakan
tetapi mereka pintar beralih rupa

Maka, kita tidak pernah menemuinya
asumsi yang tergambar berbeda dengan kenyataan
tidak ada wajah bopeng yang menakutkan
tetapi sebyum manis dan wajah menawan

Setan memang sangatlah pintar
mereka kelabui semua orang
demi mencapai ambisi dan egonya
sembunyikan identitas diri

Orang-orang terkecoh olehnya
senyum manis dan wajah menawan
menjerat hati dan logika.kita
dan, kita terjerumus dalam godanya

Gembongan, 9 Juni 2024




#Setan_terus_Dilahirkan

SETAN MENANG LAGI
Mohammad Saroni
:terinspirasi kejadian di Mojokerto
seorang polisi (istri) membakar polisi (suami)

Setan dan manusia menyatu
mereka sepakat mengarungi lautan hidup
berhara dapat mendarat di pulau impian
walau ombak badai menerjang kapal mereka

Perpaduan mereka tanpa masalah
sebab rasa telah membungkus logika mereka
maka perbedaan usia tak lagi menjadi problema
mereka sepakat berlayar berdua apapun terjadi

Tetapi, setan tak pernah rela
sebab kebahagiaan manusia adalah siksaan nereka
maka mulailah mereka menggosok sana sini
sehingga lidah dan hati menjadi tajam

Dan, setan mulai membisik-bisik
tentang rahasia-rahasia di luar rumah
bumbu-bumbu penyedap dan cabai ditambahkan
maka mulailah pertengkaran karena ketidakpercayaan

Ketika Tuhan memberi tambahan rejeki
bisikan setan mengajaknya mengintip gaji
dan, ketika kondisi tidak sesuai dengan keharusan
meledaklah hati yang sudah terbakar

Logika pergi entah kemana
lemah gemulainya berubah kasar
sang pemimpin keluarga dibantainya
sebotol bahan bakar dan korek api bensol
menjadi alat untuk eksekusi

Begitulah kabar yang kubaca
jiwa dan hatiku langsung berdesir
sebegitu kejam setan telah membakar hati
hingga yang gemulai tiba-tiba menjadi beringas

Setan, menang lagi!

Gembongan, 9 Juni 2024

#Setan_terus_Dilahirkan

SETAN SEMAKIN TIDAK TERKENDALI
Mohammad Saroni

Hidup ini adalah pertempuran abadi
tak ada seorangpun yang tidak ikut bertempur
setiap saat kita harus.mengangkat senjata
jika tidak ingin terjebak dalam medan berdarah

Dan, pertempuran yang paling besar adalah melawan setan
setan begitu leluasa membidik kita
sedangkan kita tidak pernah tahu, dimana si setan
hingga kita sering membabibuta karenanya

Tetapi, sungguh setan semakin tidak terkendali
saat kita membabibuta menyerangnya
mereka semakin mudah mengalahkan kita
bahkan menguasai kita satu persatu

Setan telah menjadi penguasa
atas jiwa-jiwa ringkih anak manusia
pertempuran-pertempuran adalah ulahnya
agar terpecah bahkan para orang bersaudara

Setan semakin tidak terkendali
mereka telah menyusup ke jiwa dan hati
melindas semua orang dari sifat manusiawi
menggantinya dengan satu sifat yang sama: setani

Gembongan, 8 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

KITALAH SANG PEMIMPI(N)
Mohammad Saroni

Kitalah sang pemimpin yang menyimpan sejuta mimpi
mimpi atas kehidupan nyata hingga kehidupan maya

Tetapi, mengapa banyak dari kita diperbudak setan
mengikuti setiap kemauan setan mengabaikan kemampuan diri sendiri

Kitalah sang pemimpin yang selalu  berkeinginan
menguasai hidup dan kehidupan seutuhnya

Tetapi, banyak dari kita yang dikuasai setan
mengikuti semua perkataan setan tanpa logika
bahkan lebih dari sekabut setan yang selalu menggoda

Setan memang pinter bersilat lidah bercermin wajah
mereka yang harusnya kita kuasai, kita pimpin
ternyata banyak dari kita yang menjadi cerminnya

Kitalah yang sesungguhnya sang pemimpin
walau kemudian banyak wajah kita dipinjam setan
walau banyak juga diri kita dikuasai setan
lantas, hilanglah kemanusiaan kita

Gempolkerep, 7 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

JANGAN BERMAIN-MAIN DENGAN SETAN
Mohammad Saroni

Sesungguhnya, hidup ini adalah permainan
setiap orang memainkan peran masing-masing
sesuai skenario besar yang ditulis Langit

Kita hanyalah salah satu tokoh cerita
ada tokoh-tokoh lain di sekitar kita
sehingga lakon menjadi lengkap
salah satunya adalah setan

Setan adalah teman bermain kita sejak balita
setiap saat menemani kita dalam dunia imaji
maka sering kita berbicara sendiri tanpa teman
bahkan bersikap untuk menang sendiri

Jangan bermain-main dengan setan
sebab setan itu virus yang bergerak lincah dan bebas
dia seperti lintah yang menempel dan menghisap
kita akan kurus kering dan mungkin tenggelam

Biarkan saja setan bermain-main dengan kita
sebab kita akan menjadi juragan mereka
mereka akan sendikp dawuh pada kita
saat itulah kita dapat bersenang-senang

Jangan bermain-main dengan setan
biarkan mereka bermain-main dengan kita
dan, kita dapat menguasai mereka sepenuhnya
untuk bersenang-senang


Gembongan-SMK Brawijaya 2024





#Setan_terus_Dilahirkan

MEMBURU SETAN
Mohammad Saroni

Aku ingin memburu setan
seperti saat kecil dulu memburu pipit
di pojon-pohon yang rimbun atau tempat-tempat sengit
aku datangi dengan penuh percaya diri

Aku ingin menangkap satu kabut setan
agar dapat kutunjukkan pada semua orang
bahwa sesungguhnya setan itu adalah kabut
kabut tipis yang melayang-layang di atas kepala kita

Tetapi, aku belum tahu bagaimana menangkapnya
tanganku pasti tak mampu menggenggamnya
bagaimana mungkin kita menangkap kabut
apakah kita harus meminjam lampu Aladin?

Harus ada yang segera melakukannya
sebab setiap saat setan terus saja dilahirkan
tanpa akta kelahiran ataupun surat dari catatan sipil
tetapi jumlah semakin saat semakin bertambah

Tidak ada bidan ataupun rumah sakit
yang membantu proses kelahirannya
mungkin saja kelahiran serupa kalau kita kentut
sekali kentut lantas bayi-bayi setan menyebar

Aku ingin berburu setan
tetapi pohon-pohon rimbun sudah tidak ada
tempat-tempat sengit pun sudah menghilang
berganti gedung-gedung tinggi yang mewah dan megah

Haruskah aku memasuki gedung-gedung itu
menelisik semua orang untuk menemukan setan
sebab aku tahu setan akan semakin nyaman
saat rumah lamanya dirombak menjadi gedung-gedung mewah dan megah

Gembongan, 6 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

MENGUNDANG SETAN
Mohammad Saroni 

Dapatkah kita mengundang setan
agar datang menemui kita
yang rindu untuk bertemu
setelah sekian lama memperbudak kita

Setan memang digariskan menggoda kita
mengajak kita menyusuri lorong-lorong gelap
dan, banyak dari kita yang tergoda
tenggelam dalam bujuk rayunya yang mantap

Apakah setan datang tanpa diundang
dan perginya tanpa minta diantar
sebab, kenyataannya kita bertindak seperti setan
kita berbicara seperti setan, bersikap seperti setan

Aku pernah berpikir  penuh keyakinan
setan bersemayam di dalam hati kita
duduk di singgasana kesombongan
atau hati yang dipenuhi ulat belatung

Tetapi, setan tidak datang saat kita undang
mereka bersikap seperti juragan besar
memerintah dengan sewenang-wenang
agar manusia menuruti kemauan mereka

Mari kita undang setan untuk muncul
kita siapkan tumpeng yang besar
sebab setan sangat terpesona pada makanan
sebab manusia terlupa

Gembongan, 5 Juni 2024



#Setan_terus_Dilahirkan

AKU MENCARI SETAN
Mohammad Saroni 

Aku sedang mencari setan
adalah dari kalian tahu tempat tinggalnya
beritahu aku agar dapat ku datangi ke rumahnya
menemuinya untuk berbincang-bincang

Aku hanya tahu hasil perbuatannya
bahkan setiap saat kutemui akibatnya
dilakukan oleh banyak orang di sekitarku
tanpa dapat disangkal ataupun diingkari

Setan memang selalu bersama kita
tetapi tak sekalipun kita menjumpainya
berbincang santai sambil minum kopi
bernegosiasi atas segala perbuatan

Tetapi aku belum menjumpainya secara langsung
tak pernah kujumpai raut wajahnya dan seringai senyumnya
maka, aku selalu saja mencari keberadaan setan
ingin berbincang-bincang melepas beban hati

Akankah aku menemui setan-setan?

Gembongan, 5 Juni 2024




#Setan_terus_Dilahirkan

MENGAPA MELAWAN SETAN
Mohammad Saroni 

Setan ada di sekitar kita
setan pun ada dalam diri kita
mereka selalu nenemani kita melangkah
bahkan saat kita tidur, mereka berjaga

Pada saat kita terlelap dan mimpi
setan memberikan semua impian indah
pada tempat-tempat yang dilarang
bahkan yang tidak mungkin saat terjaga

Tetapi, mengapa kita harus melawan setan
sedangkan mereka berikan segalanya untuk kita
walau kita tidak menginginkan semua itu
bahkan, sesuatu yang sebelumnya kita benci

Setan ada dalam diri kita
mengapa kita harus melawannya
bukankah itu berarti melawan diri sendiri
sebab kita dan setan adalah saudara kembar

Setan tidak akan pernah terkalahkan
sebab itu adalah karakter dasar kita
siapa yang dapat mengalahkan diri sendiri
sedangkan kita benar-benar egois

Gembongan, 5 Juni 2024




#Setan_terus_Dilahirkan

SECANGKIR KOPI SEJUTA GIBAH
Mohammad Saroni 

Secangkir kopi menyegarkan pikiran
menghangatkan jiwa yang menggigil
karena udara malam yang terus menghempas
melolosi kulit dan daging.pembungkus diri

Tetapi, ketika secangkir kopi disuguhkan
di atas meja yang penuh jajan gorengan
dan sejumlah laki-laki mengerubungi
maka ini bukan sekedar pesta minum kopi

Kopi yang disuguhkan pada sekelompok lelaki
adalah sumbu petasan yang siap dibakar
meletik-letik sepanjang sumbu menuju pusat
hingga pada saatnya meledak memekakan telinga

Secangkir kopi adalah sejuta gibah
sebab tidak cukup satu jam waktu untuk tandas
secangkir kopi seharga lima ribu rupiah
membutuhkan waktu setengah malam untuk tinggal ampas

Sementara banyak waktu habis untuk gibah
ngomongin si A, ngomongin si B, seperti tidak habis-habis
selalu ada sisik melik yang diomongkan
lantas berkepanjangan hingga di luar  sisik

Begitulah kekuatan secangkir kopi
pengusir dingin malam yang menggigil
dan, setan-setan datang merasa terpanggil
duduk di antara para lelaki untuk meletikkan api 

SMK Brawijaya, 5 Juni 2024




#Setan_terus_Dilahirkan

AROMA WANGI SANG PENGGODA
Mohammad Saroni 

Aroma wangi menyebar dari tubuh sintal
aroma wangi pun menyebar dari senyum manis
saat orang-orang tenggelam di ombak kehidupan
mabuk di atas.perahu kehidupan yang terombang-ambing

Orang-orang bergerak tanpa henti
dan aroma terus bertebaran di udara
menyengat syaraf-syaraf rasa
meninabobokan logika begitu nyenyak

Setan identik dengan wewangian
mereka hadir saat wangi menyebar
menutup bau busuk yang sesungguhnya
bau busuk yang jelas menyesakkan

Setan memang identik dengan aroma wangi
aroma wangi sang penggoda sejati
yang berasa seperti pelet pemikat
dan, kita sering terkapar oleh wanginya

Apakah kita termasuk korban aroma wangi itu?

Gembongan, 4 Juni 2024




#Setan_terus_Dilahirkan

SETAN LAHIR DI WARUNG-WARUNG
Mohammad Saroni 

Setan lahir di warung-warung
ketika seorang pembeli masuk dari pintu
senyum itu adalah.pemikat yang mengikat rasa
hingga terkesima mata terpesona hati

Bukan maksud melahirkan setan
tetapi setan melekat di tubuh-tubuh diri
seperti pewangi yang menyebar ditiup angin
menerobos syaraf-syaraf hasrat manusia

Dan, ketika lapar menyergap
bahkan logika tak dapat lagi diharap
sebab urusan perut sungguh sangat gelap
tak bertimbang rasa dan akal pikiran

Orang-orang berkumpul di dalam warung
berbagai wacana menjadi bahan obrolan
menghibah bukan lagi menjadi rahasia
tak hanya terbatas pada kaum wanita

Setan-setan bergentayangan di dalam warung
bahkan sendok beradu dengan piring
melahirkan setan-setan tak berkaki tangan
tetapi mulutnya lebar tanpa bibir
memanaskan telinga

Gembongan, 4 Juni 2024




#Setan_terus_Dilahirkan

SETAN DAN EMOSI
Mohammad Saroni 

Setan dan emosi itu bersaudara
bahkan mereka itu saudara kembar
setiap kali satu muncul, yang lain juga
seperti sepasang kekasih di mabuk cinta

Ketika setan menguasai seseorang
emosi mengambil posisi sebagai panglima perang
menunggang kuda putih yang begitu perkasa
sebilah pedang juga berwarna putih besar mengkilap

Setan dan emosi bersanding di benak
bersentuhan dengan syaraf-syaraf pembakar
setiap saat siap bergolak jika matahari membakar
seperti mahma dalam perut gunung berapi

Maka, sampai kapan pun kita tidak pernah menang
setan sudah menguasai jiwa kita sebelum.kita memeranginya
hingga semua syaraf telah dipengaruhinya
menjadi sebuah konspirasi jiwa.yanb.kuat

Gembongan, 10 Mei 2024


#Setan_terus_Dilahirkan

KISAH KABIL DAN HABIL
Mohammad Saroni 

Ketika setan bersekutu dengan manusia
tak lagi dikenal garis-garis demarkasi
semua diterjang yang dianggap menghalang
asal kemenangan dapat menjadi kekuasaan

Setan menjadikan manusia kehilangan akal
yang tak patut pada kenyataannya menjadi patut
yang haram sudah tidak ada lagi menjadi halal
hingga tidak adalah marka salah dan benar

Bahkan, dua orang bersaudara dapat saling membunuh
ketika setan dalam darahnya mengusik terus
semua bagian hati dan kepala di bakar habis
hingga bertunaskan angkara menjadi amarah

Amarah adalah bukti kekuasaan setan
ketika amarah melanda, kita kehilangan logika
kita kehilangan jati diri kemanusiaan
sebab habil dan kabil juga melakukan hal yang sama

Gembongan, 9 Mei 2024






#Setan_terus_Dilahirkan

SETAN TETAP HIDUP DI DARAH KITA
Mohammad Saroni 

Darah adalah tempat hidup para setan
selama darah masih mengalir setan tetap hidup
sebab merahnya darah adalah angkara

Ketika darah mengalir deras, setan berjingkrak-jingkrak
mereka bersorak gembira kegirangan
sebab angkara darah jati diri

Di dalam diri kita bersarang setan-setan
yang terus saja bergejolak dalam denyut jantung
mengalir ke seluruh tubuh untuk memberi tenaga

Setan memang terus bersama kita
tak ada tenaga kita untuk menolak
sebab kita seperti saudara kembar

Setan tetap hidup di darah kita
sebab setan berenang dalam darah
setan minum dari butiran-butiran darah

Gembongan, 8 Mei 2024




#Setan_terus_Dilahirkan

SETAN DI DALAM PIKIRAN KITA
Mohammad Saroni 

Mau melawan setan?
lawanlah dirimu sendiri
setan tidak pernah jauh dari kita
bahkan bersama dalam satu wujud

Banyak orang bertekad melawan setan
tetapi dibiarkannya dirinya melakukan apapun
tanpa berusaha untuk memilah dan memilih
diterjangnya semua dinding tanpa peduli

Bagaimana.kita melawan setan
sedangkan sebagian besar diri.adalah setan
dan kita sering mau perang saudara dalam diri
hingga leluasa melakukan apapun dari dalam diri

Setan ada di dalam diri kita
setan bersemayam di dalam pikiran 
mengapa kita sibuk memaki orang-orang
yang kita anggap menjatuhkan iman kita

Gembongan, 7 Mei 2024



#Setan_Terus_Dilahirkan

YANG.LENGAH AKAN TERNGANGA
Mohammad Saroni

Hidup ini harus siaga
sebab setiap saat musuh menyerang
siapa yang lengah pasti ternganga
terbawa arus menuju kehancuran
hidup yang hanya sekali

Dalam pengintaiannya setan selalu siaga
jangankan yang lengah yang suaga juga
tak henti-hentinya diterjang goda
tetapi berhasil menghalaunya

Tetapi, bagi yang lengah pasti terbawa
tidak ada waktu untuk mengelak
dalam pengintaiannya setan siam menerkam
lantas mengoyak-kotak keimanan.kita

Lantas, mengapa masih banyak orang yang lengah??

Gembobgan, 7 Mei 2024




#Setan_Terus_Dilahirkan

DIA MENGINTAI SEPANJANG WAKTU
Mohammad Saroni 

Dia mengintai kita sepanjang waktu
mencoba mencari kesempatan untuk masuk
maka dia menempel di mata, di telinga, di mulut
dan sekujur tubuh ini erat-erat

Setiap kita akan ditempeli sekian ribu setan
sehingga setiap ucapan, pandangan, pendengaran
apalagi setiap tingkah laku kita
sesungguhnya tidak lepas dari pengaruhnya

Dia mengintai kita sepanjang waktu
tanpa dapat kita mengusir sepenuhnya
bahkan saat kita sembahyang kepadaNya
dia mengintai untuk membuat kita salah

Tidak ada yang mampu menghindar
sebab dia menempel erat di tubuh kita
mengintai dan menjebak adalah keahliannya
dan, kita sering terperosok dalam jebakannya

Gembongan, 16 April 2024




SUNGGUH SETAN ITU BENAR HERMAPRODIT
Mohammad Saroni

Sesungguhnya di antara makhluk Allah
iblis adalah makhluk yang paling murtad
dengan kesombongannya dia melawan penciptanya
dia melawan semua perintah yang diberikan

Mereka memang sangat iatimew
sebab nereka di iptakan dari api
yaitu unsur.yang dapat membakar dan menghanguskan
dengan sedikit tiupan, maka segala sesuatu dilahspnya dalam waktu sekejap

Tetapi bukan hal itu yang mengusik perhatian
adalah menurut fatwa.ulama yang kubaca
setan memang hermaprodit, dia dapat kawin dengan dirinya aendiri
lalu melahirkan sekian juta generasi dalam satu masa perkawinan

Setan diberikan kelamin jantan di paha kanannya
dan, kelamin betina pada paha kirinya
maka jika kedua pahanya saling menempel
maka perkawinan itupun terjadi
berjuta telor akan ditetaskan dan lahirlah anak-anak setan

Sungguh, begitu berat pertempuran manusia melawan setan
satu manusia harus melawan sekian jumlah setan
setan-setan itu melekat pada nafsu manusia
bafsu yang memang jumlahnya tidak terhitung

Berapa jumlah nafsu kita
sejumlah itulah setan yang harus kita lawan
dan, hanya keimanan yang mampu melawan dan mengalahkannya

Gembongan, 15 April 2024



[24/1 18.38] Mohammad Saroni: SETAN DAN SAAT HUJAN RINTIK
Mohammad Saroni


Apa yang terjadi saat hujan rintik malam-malam?
yaitu ketika tabir langit terbuka
bumi menganga seperti mulut semesta
air tumpah menelesap sebagian menggenang

Udara mendadak kedinginan
menggigil dalam  kegelapan
langit tanpa rembulan pun bebintang
tanah basah pepohonan menutup dedaunannya

Orang-orang pun menggigil
perapian dinyalakan begitu juga lampu-lampu
mengusir dingin dengan membakar udara
cahaya lampu yang berpendar merata
dijadikan energi untuk membakar udara

Di sini lain orang-orang berpelukan
mencoba mengusir dingin dengan hangat tubuh
saling mendekap dan menghangatkan

Apakah saat seperti ini setan akan bersorak
atau berdiri gemetar ketakutan
sebab saat udara dingin dan tubuh menggigil
saat itulah pisau- pisau harus di asah
dan bersiap membunuh para setan

Tetapi, mengapa setan bergembira
saat orang-orang saling mendekap
mencari kehangatan?


Gembongan, 24 Januari 2024
[24/1 18.48] Mohammad Saroni: DINGIN
Mohammad Saroni

Air hujan turun
langit terbuka pori-porinya
bumi tengadah dengan mulut terbuka
udara menggigil karena kedinginan
dan, orang-orang beringsut mencari kehangatan

Dimanakah ada kehangatan
saat dingin menyergap diri
dan urat-urat tubuh membeku?

Gembongan, 24 Januari 2024
[24/1 19.07] Mohammad Saroni: KAPAN SETAN-SETAN ITU MATI
Mohammad Saroni

Ada seorang lelaki bertanya pada temannya
tentang kehidupan dan kematian setan
sebab dia merasa terjebak pada logika
bahwa setiap malam selalu ada orang membunuh setan
mengapa setannya tidak juga habis- habis

Orang-orang suka sekali membunuh setan
tidak peduli musim kering ataupun penghujan
pisau- pisau terus saja diasah
agar tetap terjaga ketajamannya

Bahkan orang-orang membunuh setan di sarangnya
di tempat-tempat dimana nafsu dijadikan panglima tinggi
sedangkan logika diinjak-injak hingga terjerembab lumpur
tetapi setan tidak juga berkurang

Apakah setan tidak akan mati
dan terus beranak pinak
sementara pisau- pisau tajam tidak mampu
membunuh setan hanyalah fatamorgana

Ataukah setan tidak hanya lahir dari rahim setan
sebab nyatanya banyak manusia telah menjadi setan
bahkan manusia setan lebih parah dari setan
mungkin lebih santun dan beretika

Lantas kapan setan akan mati
sementara semakin banyak manusia mati
apakah satu setan melahirkan banyak setan dalam satu kelahiran

Apakah bumi akan dihuni setan
dan, manusia akhirnya musnah
lantas siapa yang bakal digoda setan?


Gembongan, 24 Januari 2024
[24/1 20.23] Mohammad Saroni: SETAN SEMBUNYI WAKTU HUJAN
Mohammad Saroni

Kemana setan saat langit menumpahkan hujan
apakah berteduh di kios-kios angkringan
ataukah di kamar-kamar berselimut putih

Sementara kita sembunyi di balik selimut
mencoba mengusir dingin dalam pelukan

Ataukah setan bermain hujan
berlarian d lorong-lorong kampung
sambil berteriak menyanyikan lagu
" udano sing deres, nyambelo sing pedhes"

Setan sembunyi saat hujan
air hujan baginya adalah pedang tajam
jatuh menghujam ke ulu hati
mereka takut air hujan akan membunuhnya

Tetapi, saat di luar hujan turun
setan berkerumun di dalam kamar-kamar
mereka bernyanyi bergembira
menyanyikan lagu pemikst jiwa
hingga orang-orang lupa siapa dia

Dan, dalam pesta di kamar itu
setan dibunuh ramai-ramai
pisau- pisau dihujamkan kuat-kuat 
setan mengerang kesakitan
dan, terkapar dengan nafas satu-satu
lantas diam tidak bergerak

Setan bersembunyi saat hujan
di kamar-kamar penuh kehangatan
lantas dibunuh ramai-ramai
hingga terkapar


Gembongan, 24 Januari 2024
[24/1 20.48] Mohammad Saroni: PERTEMPURAN YANG TIDAK PERNAH TUNTAS
Mohammad Saroni

Pertempuran dalam hidup tidak pernah tuntas
setiap saat lapangan pertempuran terbuka
orang-orang tidak dapat menghindar
sebab mereka terikat pernjanjian dengan penguasa langit

Mereka harus terus berjuang
sebab perjuangan itu sesungguhnya kehidupan 
orang-orang tanpa perjuangan akan mati
sebab perjuangan adalah energi kehidupan

Kita dan setan adalah sama
terikat perjanjian dengan penguasa langit
kita berjanji untuk terus mengabdi
dan setan berjanji terus mengganggu kita
dan, setan tetap.konsisten
bahkan berhasil membawa.kita dalam perjanjiannya
mengganggu sesama manusia

Dan, pertempuran tidak pernah berhenti
walau kita sudah banyak membunuh setan
tetapi setan pun banyak merekrut manusia menjadi bagian pasukannya

Kapankah pertempuran ini akan berakhir
apakah saat setan-setan telah mati
ataukah saat kita semua telah menjadi pasukan setan

Pertempuran ini tidak akan pernah berhenti
sebab takdir pernjanjian kira harus berperang


Gembongan, 24 Januari 2024


SETAN TIDAK PERNAH TIDUR
Mohammad Saroni


Kehidupan ini terus saja bergulir
seperti roda-roda penggilas jalan
dengan berjuta ton muatan tak lelah
lalu lalang menggajar lapisan aspal

Kadang aspal melesak ke perut bumi
dan bebatuan semburat ke permukaan
atau seringkali lahirkan cekungan- cekungan
menjelma kolam saat hujan lebat menghajarnya

Begitu juga setan-setan terus bergerak
menghajar semua orang tanpa.lelah
segala upaya dilakukan untuk menang
dan membenamkan manusia ke telaga nista

Setan tidak pernah tidur
dia terus saja datang
bahkan saat orang-orang terlena tidur
mereka semakin leluasa menghajar jiwa manusia

Dengan penuh kebanggaan setan datang
menelusup pintu-pintu mimpi orang-orang
menjelmakan seribu cerita di dunia mimpi
menggiring jiwa-jiwa yang kosong
memasuki dunia lain yang mempesona
atau mungkin dunia yang mengerikan

Setan-setan tidak pernah tidur
bahkan ketika orang-orang terlelap
mimpi mereka adalah ilusi- ilusi
membawa orang-orang ke dunia lain

Dan, ketika orang-orang terbangun
ada rasa kecewa dan marah
mengapa semua hanya ada dalam mimpi
tidak ada di dalam kenyataan
seperti yang diharapkan


Gembongan, 28 Januari 2024

SETAN TIDAK SUKA TEMPAT YANG KOTOR
Mohammad Saroni

Orang sering mengidentikan setan dengan kekotoran
orang-orang beranggapan bahwa tempat terindah bagi setan adalah segala yang kotor
sehingga lahirlah pepatah jagalah kebersihan

Dan, manusia juga sering bilang tidak suka tempat yang kotor
sebab mereka mengidentikan kekotoran drngan kenistaan
maka.orang- orang menjauh dari kekotoran
bahkan tidak sedikit yang bilang jijik jika melihat hal yang kotor

Setan mencintai tempat yang bersih
mereka mengajak orang-orang untuk menjauhi kekotoran
maka tempat-tempat rekreasi menjadi iming-iming nya
mall-mall dijadikan sentral- sentral penggoda
belum lagi hotel dan lokalisasi

Setanpun memasuki ruang-ruang terhormat
ruang wakil rakyat, ruang penjabat-penjabat negeri
ruang-ruang yang menugaskan office boy.untuk membersihkannya
bahkan rumah sakit dan institusi pendidikan
adalah tempat tersubur untuk setan berkembang biak

Setan tidak menyukai tempat yang kotor
orang-orang diajaknya ke tempat-tempat bersih
diberinya segala yang menyenangkan hati
yang tanpa disadari adalah jebakan

Dan, godaan setan lebih kuat di tempat.yamg bersih
setan tidak menyukai tempat yang.kptor
tetapi menyuksi perilaku yang kotor
itulah setan!!

Gembongan, 28 Januari 2024

SETAN MUNCUL SAAT KITA SENANG
Mohammad Saroni

Tahukah kalian saat yang paling riskan dalam hidup
yaitu ketika kita kehilangan kesejatian diri
dan tampil sebagai pribadi baru yang berbeda

Tahulah kalian saat yang membuat kita  berganti jiwa
yaitu ketika orang lain mengatakan kita berbeda
dan kita semakin pongah karenanya

Saat itu adalah ketika kesenangan mengubur diri
segala yang kita ingin dapat kita penuhi
segala yang kita harap merapat
dan kita dikelilingi bidadari berbalut pelangi

Yaitu ketika setan bersepakat dengan hati kita
bersetubuh dalam satu keinginan yang sama
melupakan segala kepenatan yang selama ini membungkus
berpesta tanpa memperhitungkan waktu

Setan muncul saat kita digenangi senang
mereka berkumpul mengelilingi diri kita
berbisik untuk melakukan kesenangan-kesenangan semu
melupakan asal muasal dirinya
tenggelam dalam pesta penuh nafsu duniawi

Dan, ketika kita terpuruk dan kesedihan
setan berbondong tinggalkan kota
tinggallah kita yang bermunajat pada Illahi
berharap dilepaskan segala kesedihan
agar dapat bersenang-senang

dan, waktu itulah setan berbondong datangi kita 


Randuwatang, 30 Januari 2024

SETAN TIDAK SUKA PENDERITAAN
Mohammad Saroni

Para guru pernah bercerita tentang setan
tentang sepak terjangnya yang tidak terkendali
tentang sumpahnya yang sudah diucap di altar langit

Para guru pernah bercerita bahwa tempat terakhir setan adalah neraka
dimana apinya berkobar sepanjang waktu
jilatannya dapat menghanguskan bshkan mengabukan apa saja

Dan, karena semua itu setan tidak suka penderitaan
setiap orang yang menderita diajaknya berjuang
membuang penderitaannya dan mengambil kebahagiaan

Setan menyadari bahwa pada akhirnya mereka akan sangat menderita
maka mereka bersenang-senang dalam kehidupan
dan, dia tidak suka bersenang sendirian
maka diajaknya manusia bersenang-senang
sebab setan tahu bahwa manusia tidak menyukai penderitaan

Orang-orang dan setan berkolaborasi dalam kesenangan duniawi
berpesta pora dan berbuat hal-hal yang menyenangkan
mereka sama-sama tidak menyukai penderitaan
sebab mereka tahu bahwa pada akhirnya mereka akan menderita
maka sebflum penderitaan itu datang, mereka bersenang-senang dahulu

Setan tidak menyukai penderitaan
manusia juga


Randuwatang, 30 Januari 2024


DUNIA SETAN ADALAH DUNIA SENANG-SENANG
Mohammad Saroni

Benarkah setan sangat menyukai kesenangan
benarkah setan tidak menyukai penderitaan?

Langit telah menuliskan takdir di buku besarnya
bahwa setan memang diberikan keluasan untuk bersenang-senang
menjalani hidup dalam sejuta kesenangan
memanjakan diri dengan suka-suka

Dunia setan identik dengan senang-senang 
dan, setan mengajak serta manusia-manusia pelupa
sebab saat itulah kita kehilangan segalanya
manusia-manusia kehilangan kemanusiaannya
lantas terjebak dalam.lingkar kesetanan

Dan, pesta pora terjadi dimana-mana
orang-orang berkumpul dengan setan-setan
tertawa ngakak hingga nampak anak tekak
suaranya serak dengan keringat membasah tubuh
diksi- diksi kasar dan tak beraturan
berbaur dengan pendar lampu warna-warni

Dunia setan, dunia kesenangan
dan kita sering terlelap di dalamnya
ikut berpesta pora dengan leluasa
sebab setan-setan sangat lihai menggoda
dengan berjuta kesenangan mereka membujuk
dan, manusia terbuai tidak berdaya
sebab manusia sangat terobsesi pada kesenangan

Benarkah setan menyukai kesenangan
dan menciptakan sejuta kesenangan semu
manusia terjebak dengan kesadaran penuh
bahkan rela kehilangan jati dirinya
tenggelam dalam kabut misteri setan


Gembongan, 30 Januari 2024

SETAN SUKA KITA SUSAH
Mohammad Saroni

Salah satu sifat dasar setan adalah iri dengki
sepanjang perjalanan hidupnya didasari dua sifat ini
setan iri pada keberadaan manusia
setan dengki oleh takdir manusia
dan merasa lebih mulia

Maka, tidaklah heran dalam hidup kita
bahwa setan suka mrlihat kita susah
setiap melihat kita susah, para setan tertawa
tempik sorak menggelegar penuhi lorong langit
simbol keberhasilan yang penuh kemenangan

Setiap kali mrlihat manusia susah
pada setan berpesta pora
lagu-lagu dinyanyikan bergemuruh
mereka bergoyang tanpa aturan lagi

Dan, setan selalu berusaha agar manusia susah
setiap kali ada manusia susah, mereka bertambah tenaga
setiap kali ada manusia berduka, tawa mereka membumbung ke angkasa

Setan suka melihat kita susah
maka setan menggiring kita ke lembah kesusahan
menawarkan obat-obatan kesenangan 
membujuk kita untuk mengikuti kegembiraannya
mrlupakan semua kesusahan dan memeluk kesendngan yang ditawarkan

Setan duka kita suka
bahkan mereka akan tersiksa jika kita suka
ketakutan kehilangan teman menghuni neraka
dan, setan dapat menawarkan sejuta kesenangan
untuk manusia

Gembongan, 31 Januari 2024


SETAN SUSAH MELIHAT KITA SUKA
Mohammad Saroni

Setan bergentayangan sepanjang waktu
bergerak di antara manusia-manusia
berbisik tentang angin surga yang semilir
tentang sungai-sungai yang mengalir susu

Tetapi, sesungguhnya semua bisikan itu bohong semata
sebab sesungguhnya setan susah jika melihat kita suka

Bahwa sukanya manusia adalah hati teduh dalam berkahNya
saat hati tenteram sebab rahmatNya
dan, setiap saat hati berucap penuh syukur

Setan sangat susah saat kita suka
berbagi bahagia dengan kaum duafa
berbagi rejeki dengan kaum susah
setan terbakar hatinya melihat itu semua

Sementara langit sudah memberi janji
mereka yang suka berbagi bahagia
mereka yang suka berbagi rejeki
adalah para calon penghuni surga

Dan, setan tidak suka kita suka
setan susah saat kita dalam suka
maka dibisikannya angin surga
tentang kebahagiaan jika mengikuti mereka
padahal sesungguhnya saat itulah manusia akan kesusahan


Maka tetaplah suka menjalankan pernjanjian langit
buat setan semakin susah mrlihat segala suka kita!


Gembongan, 31 Januari 2024

BANYAK SETAN DI SEKITAR KITA
Mohammad Saroni

Bahwa kita hidup tidak sendirian
ada banyak yang lain di sekitar kita
baik yang nampak ataupun tidak
hidup bersama pada jalur masing-masing

Tetapi, kita hidup saling berimpitan
gesekan-gesekan tidak mungkin dihiindarkan
yang nampak seperti berjalan lurus
yang tidak nampak merasakan gesekannya

Dan, salah satu yang selalu bersama kita adalah setan
mereka selalu berimpitan langkah i kita
bahkan karena gesekan itu, maka ada dampak yang dirasakan

Kita tidak tahu apa yang dirasakan setan
saat kita saling bergesekan bahkan bertubrukan
tetapi kita dapat merasaksn dampak pada diri kita

Banyak setan di sekitar kita
dan banyak dari kita yang bermutasi jadi setan
akibat gesekan yang terjadi terus menerus
kemanusiaan kita tergerus, mengelupas
dan, saat itulah darah setan memasuki pembuluh darah kita

Jika, darah kita terisi darah setan
apalagi yang dapat kita katakan
seperti drakula yang menggigit leher korbannya
maka lahirlah drakula- drakula baru
maka lahirlah setan-setan baru

Dan, setan semakin banyak di sekitar kita!


Gembongan, 1 Februari 2024

SETAN PUN BERUBAH WAJAH
Mohammad Saroni

Setan dilahirkan dengan keistimewaan
wajahnya mempunyai sejuta muka
bahkan tubuhnya mampu berubah wujud
pagi siang dan malam tidaklah sama
tak mudah bagi kita mengenalinya

Kemampuan setan sungguh multitalenta
tidak ada yang tidak dapat dilakukan
bahkan yang tersulit pun dapat diselesaikan
dimana kita tidak mampu lakukannya
dengan berjuta cara yang dimilikinya

Wajah setan adalah wajah topeng
pada saatnya dia dapat berwajah bapak kita
pada saat lainnya berwajah ibu kita
terkadang berwajah seperti saudara kita
tak jarang berwajah seperti tetangga kita
atau mungkin tampil seperti teman kita
bahkan dapat tampil mrnggunakan wajah kita
sekarang ini yang sering tampil sebagsi politisi

Setan daoat merubah wajah dengan mudah
seperti kita sedang berada di depan cermin
tidak hanya wajah yang berubah, juga karakter
entah kita yang seperti setan ataukah sebaliknya
setan msnyerupai kita

Maka, tidak selalu yang tampil adalah kita
tidak selalu yang berbicara adalah kita
tidak selalu yang bertindak adalah kita
sebab kalau setan sudah menyerupai
segalanya dapat terjadi


Ruang Ujian SMK Brawijaya Kota Mojokerto,
6 Maret 2024

SETAN ITU HERMAPHRODIT ATAU BISEX
Mohammad Saroni

Sesungguhnya siapakah yang pernah melihat setan
laki-lakikah dia atau  perempuan
sebab katanya makhluk Tuhan selalu berpasangan
atau cukup satu kelamin tetapi berganti-ganti

Apakah benar jika setan menggoda perempuan
maka setannya pasti laki-laki
jika setan menggoda laki-laki
maka setannya perempuan

Sementara yang kita lihat adalah kita sendiri
manusia laki-laki dan manusia perempuan
sedangkan setan kita tidak pernah tahu jenis.kelaminnya
sebab ketika setan merasuk jiwa manusia
jelas yang dirasuki manusia laki-laki atau perempuan
tetapi bagaimana denngan setan yang merasuk

Ataukah setan itu makhluk hermaprodit atau bisex
ssatu saat tampil sebagai laki-laki
pada saat yang lain tampil sebagai perempuan
bahkan langit tidak mengabarkannya

Apakah benar setan perempuan menggoda perempuan
setan laki-laki menggoda manusia laki-laki
kebslikan dari keusilan manusia
laki-laki menggoda laki-laki
perempuan menggoda perempuan

Aku tak pernah tahu jenis kelamin setan!!


Gembongan, 6 Maret 2024


DI ANTARA SETAN DAN KECULASAN
Mohammad Saroni

Setan identik dengan keculasan
tak ada yang benar semua kelakuan setan
apakah selamanya setan berbisik tentang keburukan
apakah selamanya setan mengajak pada keburukan

Kita hidup di antara setan dan keculasan
setan memang selalu berbisik di telinga hati
Iblis juga berbisik setiap nafas dihembuskan
dan malaikat tersenyum melihat kita bingung.harus memilih

Siapa menolak saat dikatakan hidup penuh keculasan
orang- orang tak lagi berpegang pada kebaikan
jalan hidupnya terus bergerak kiri dan kanan
dan, lebih mudah bergerak ke kirinya
sebab bergerak ke kanan adalah keharusan

Kita cenderung memuja keculasan
menghisap kedengkian dan rasa iri
mengolahnya di tungku kedalaman hati
maka masaklah kedengkian sebagai pokoknya

Kalau kita merangsum kedengkian
lahirlah sosok penuh keculasan
yaitu orang-orang tidak jujur
orang-orang penuh kepalsuan
dan, itu adalah setan adanya


Gembongan, 6 Maret 2024


DI ANTARA SETAN DAN KEBAIKAN
Mohammad Saroni

Kita tidak hidup sendirian di dunia.ini
ada setan di sekitar diri.kita
yang terus mendampingi kemana pun pergi
selalu mengingatkan tentang apa yang harus kita lakukan

Bukankah ini sebuah kebaikan?

Selain setan, ada malaikat di sekitar kita
dengan setia mencata segala yang kita lakukan
yang kanan mrncatat yang baik-baik
yang kiri mencatat yang buruk-buruk
tugasnya hanya mencatat saja

Malaikat memang hanya mencatat
tak ada tugas untuk memberikan pembelajaran
tetapi sangat detail saat mencatat
baik yang buruk ataupun yang baik
tak ada tugas untuk mengingatkan
tak ada tugas untuk mengajari
melainkan hanya mencatat dan mencatat
perbuatan baik dan buruk

Setan berada dimana?

Sementara baik dan buruk setipis ari
keduanya berimpit tanpa jarak
maka setiap kita berbuat baik, pasti ada buruknya
baik dan buruk saling mengintai
siapa lengah, maka jadilah
jika baik lengah, maka buruk akan berkuasa
jika buruk lengag, maka baik akan berjays

Kita berada antara setan dan kebaikan
bahkan sering di lingkaran setan ada irisan kebaikan
walaupun hanya sedikit


Gembongan, 6 Maret 2024

DI ANTARA SETAN DAN KEBATILAN
Mohammad Saroni

Hidup ini adalah tentang bagaimana
tentang teknik-teknik untuk menghadapi hidup
ada seni yang menjadi penentu kondisi
dan, setiap orang menjadikannya pilihan

Bagaimana kita menghadapi hidup dengan gemilang
sebab hidup tidak punya rasa kasihan
siapa lengah pasti akan digilas
siapa lewat pasti akan ditinggalkan
kesempatan tidak pernah datang dua kali

Maka, banyak orang mencari bagaimana
senua jalan ditempuh semua cara dilakukan
bahkan ketika harus melepas kemanusiaan
bersekutu dengan setan bukan sebuah masalah

Maka lahirlah manusia-manusia serakah
mengeruk harta dunia secara tamak
mengabaikan nilai-nilai kemanusiaan.
asal diri senang yang lain bukan masalah

Berbagai cara dilakukan untuk menang
bahkan mendekap kebatilan adalah hal biasa
persetan dengan kemakmuran bersama
sebab itu hanya slogan-slogan kacangan

Di antara setan dan kebatilan
banyak orang menngeruk harta dunia
demi mengagungkan dirinya sendiri
mengorbankan orang lain dalam duka


Gembongan,  7 Maret 2024


DI ANTARA SETAN DAN KEBAIKAN
Mohammad Saroni

Setan dan kebaikan adalah kontradiksi
seperti air dipertemukan minyak
atau seperti api yang dipertemukan air
mereka saling bermusuhan selamanya
tak ada yang saling mengalah

Setan adalah lambang keburukan
dimana langit dapat dijadikan bumi
yang buruk dapat dikatakan benar
yang benar mudah sekali dibilang buruk
tidak ada yang tidak mungkin

Kebaikan bagi setan adalah api
api yang akan menghanguskan raganya
menghapus semua nilai-nilai
dan, setan akan kehilangan kekuatan

Setan bagi kebaikan adalah lumpur
lumpur yang akan mengotori maknanya
menghapus semua nilai-nilai
dan, orang-orang akan menjadi setan


Gembongan, 10 Maret 2024


ANTARA KAU DAN SETAN
Mohammad Saroni

Adakah setan di antaramu
yang tersenyum saat melukai
yang tertawa ketika yang lain menderita

Setan ada di mana-mana
dan, antara kau dan setan ada cermin
yang memantulkan wajahmu sendiri

Aku memang tidak melihat wajah di balik cerminmu
tetapi aku dapat rasakan perbedaan nyata
antara di depan dan belakang
cermin yang memsntulkan bayang

Lantas, siapa di belakang cermin
yang senyumnya seperti senyummu
yang tertawanya seperti tertawamu
persis tidak meninggalkan beda

Antara setan dan kamu
berbatas cermin setipis kertas
dan di belakang cermin tidak ada siapa-siapa

Saat kulihat langsung wajahmu
matahari merona  penuh kehangatan
saat kulihat bayangan di dalam cermin
api membakar bergejolak


Gembongan, 13 Maret 2024


ANTARA AKU DAN SETAN
Mohammad Saroni

Jujur aku bukan orang baik
sebab terlalu sulit aku lakukan
sedangkan naluriku menuntut laik

Aku tidak hendak mengelak
sebab aku manusia biasa
yang masih ribut dengan harap

Aku memang begitu dekat dengan setan
bahkan mungkin setan itu diriku sendiri
sebab aku sering lupa pada kenyataan

Aku sering memaki langit
sering pula membentak bumi
tanpa sedikitpun rasa terima kasih

Sesekali aku mencium wajah bumi
berbisik mesra agar di dengar langit
lantas membuka tabir kesesatan

Antara aku dan setan
antara kebathilan dan kenistaan
entah ksu masukan aku ke golongan mana
sebab hanya kau dapat menentukan


Gembongan, 13 Maret 2024

ANTARA KALIAN DAN SETAN
Mohammad Saroni

Siapakah sesungguhnya kalian
yang selalu berkata berkoar-koar
seperti imam mahdi yang lahir lagi

Sementara sepak terjangmu tidak terpuji
berbicara dan bertindak sangat kontrakdiksi
jauh langit dari bumi tempat berpijak

Kalian koar-koar tentang kebaikan
tetapi yang kalian lakukan seperti setan
kata-kata hanyalah hiasan lisan

Antara kalian dan setan
bercerminpun tidak punya keberanian
sebab takut ketahuan semua kenyataan

Kalian memang tidak pernah bercermin
sebab kalian pasti akan semakin bingung
dalam bayang cermin bukanlah wajah kalian

Lantas pantaskah kalian koar-koar kebaikan
sementara hidupmu penuh kemunafikan
menafikkan segala cara untuk bahagia

Dapatkah kami berharap lebih?

Gembongan, 14 Maret 2024

ANTARA SETAN DAN HARGA DIRI
Mohammad Saroni

Harga diri dibawa mati
kita membelanya sepenuh hati

Jangan bilang kita lalai
semua sudah tersimpan di memori

Tetapi apa harga diri masih punya arti
saat setan bersimaharaja di dalam hati

Harga diri memang sebuah martabat
pasti kita bela dengan penuh semangat

Namun setan tidak pernah peduli
apalah arti sebuah harga diri

Ketika hidup menuntut konsekuensi
setan sigap akan mengambil alih

Bahkan mereka yang berkoar alim
tetap terjebak permainan setan

Antara setan dan harga diri
antara alim dan takut mati


Gembongan, 14 Maret 2024

SETAN PUN DAPAT BERBICARA MANIS
Mohammad Saroni

Pernahkah kslian mendengar omongan manis
yaitu omongan yang penuh kembang-kembang
melekat pada pikiran dan hatit

Kata-kata manis dapat dijadikan senjata
menerjang gendang telinga menerobos otak
menyergap hati menguasai diri

Lantas, siapa yang biasa berbicara manis
yaitu mereka yang menyimpan banysk harap
yaitu mereka yang ingin menguasai hidup

Dan, setan sangat berharap menguasai hidup
dialah sesungguhnya penguasa dunia
membujuk manusia untuk berkhianat

Setan pun dapat berbicara manis
bahkan merekalah penguasa dunia
karena banyak manusia menjadi budaknya

Setan memang sudah terang-terangan berperang
invasi ke semua wilayah manusia
menjebak dan menguasai semua sisi kehidupan

Pernahkah kalian terjebak omongan manis
lantas sibuk mengunyah dan menikmatinya
apakah itu juga termasuk kota?

Gembongan, 14 Maret 2024

JEBAKAN TERINDAH ITU CINTA
Mohammad Saroni

Hidup dan cobaan adalah niscaya
sebab hidup adalah perjalanan panjang
jalan lubang aral dan onak pasti menghadang
dan hidup tidak pernah ada yang mulus

Dan, setan suka memasang jebakan
dimana-mana setan menggoda manusia
diberikannya segala yang menyenangkan
yang membuat manusia terlena

Dan, cinta adalah jebakan terindah
setan memberikan bubuk candu di butiran cinta
merongrong hati dan pikiran manusia
mengaburkan akal dan logika

Cinta memang anugerah langit
dan, setan meneusup di antara butirannya
dikulum para pecinta tanpa sadar
memabukkan kemanusiaan

Maka, saat cinta sudah berkuasa
setan membujuk dengan leluasa
manusia terbius tanpa mampu menolak
maka jadilah manusia sebagai setan
menghalalkan semua atas nama cinta

Cinta adalah jebakan terindah dari setan
dan, kita masuk ke dalam jebakan
dengan sadar tetapi dalam pengaruh candu
nafsu menjadi kambing hitam yang  semu
sebab cinta tanpa pondasi iman


Gembongan, 14 Maret 2024

BISIKAN YANG MEMBIUS
Mohammad Saroni

Bisikan berkembang 
jiwa melayang
bshkan melewati puncsk-puncak gunung

Setiap hari bifikan terdengar lirih
menerobos lubang telinga
mengendap pada dasar jiwa

Dan, kata-kata bujukan berkeliaran
antara mengajak dan mencegah
mengajak pada jalan kegelapan
mencegah  pada jalsn kebaikan

Telinga jiwa bergetar
hati terpesona dalam jebakan
diri kehilangan arah pikir
sebab setan telah menguasai

Bisikan setan adalah bisikan candu
sekali terbisik dan terpesona
kita akan terikat pada telapak kakinya
menyembah sebagai.pesakitan abadi


Gembongan, 15 Maret 2024

AKANKAH KITA MENANG
Mohammad Saroni

Akankah kita menang
ketika jiwa sudah tercengkeram
hati tak mampu lagi bernyanyi
dan raga hanyalah sebuah ruang hampa

Akankah kita menang
jika rantai sudah mengikat kaki kita
tangan pun sudah ada borgolnya
rantai dan borgol dari ambisi dan nafsu

Kita ini sedang berperang
setiap saat kita ini berperang
berperang melawan diri sendiri
yang telah dikuasai setan

akankah kita menang
pada pertempuran - pertempuran besar
dan, medan perangnya adalah hamparan jiwa kerdil kita
jiwa yang tidak lagi kita miliki seutuhnya
sebab, di sana telah duduk sang penguasa angkara

Akankah kita menang
walaupun sudah kita siapkan pasukan perang
lengkap dengan persenjataan di tangan
walaupun senjata kuno dan ketinggalan jaman

Setan sekarang tidak seperti setan jaman dahulu
mereka sudah belajar dari kesalahan - kesalahan leluhur
maka, mereka datang dengan senyum manis
lantas merenggut semua untuk dikuasai
kita hanyalah seonggok tubuh tanpa ruang tersisa



Gembongan 16 Maret 2024


PENGGODA SEJATI
Mohammad Saroni

Hidup kita tidak pernah nyaman
hidup kita tidak pernah aman
selalu ada ancaman berkeliaran
menjebak kita untuk dijadikan tawanan

Hidup kita tidak lepas dari godaan
sebab takdir memang sudah menggariskan
dan, para penggoda adalah kaum setan
yang setiap hari pengintai 



JANGAN MEMBENCI SETAN
Mohammad Saroni

Jangan membenci setan
sebab mereka hanya menjalankan tskdirnya
jika tidak, maka mereka akan semakin berdosa

Jangan membenci setan
sebab karena mereka kita menjadi manusia
jika tidak, maka mereka hidup sendirian

Jangan membenci setan
sebab karena mereka kita berada di bumi
jika tidak, selamanya kita berada di nirwana

Kita sudah mengetahui bahwa setan sudah bersumpah
maja seumur-umur mereka akan menggoda manusia
jika tidak, maka mereka tergolong pada makhluk munafik

Kita sudah mengetahui bahwa setan menggoda ibu Hawa
jika tidak, Bapa Adam tidak akan memakan buah kuldi
dan melempar keduanya ke muka bumi

Kita sudah mengetahui, jika Adam dan Hawa tetap di Nirwana
maka, kehidupan mengalir mulus tanpa masalah
sebab semua serba tersedia dan enak

Jangan membenci setan
mereka hanya menjalankan takdirnya
dan, kita telah menjadi imbasnya
dan, harus siap digodanya sepanjang saat

Apa yang salah pada setan?


Gembongan, 17 Maret 2024


SETAN SELALU BERSAMA KITA
Mohammad Saroni.

Tahukah kita bahwa setan selalu bersama kita
kita dan setan adalah kita dengan bayangan
selalu ikut kemana saja kita pergi
dan menyatu saat berada dalam kegelapan

Walau kita tidak pernah dapat melihat setan
tetapi kita twtap merasakan kehadirannya
ketika matahari membakar alam semesta
ketika rembulan membuat malam temaram

Setan tidak pernah pergi dari kita
bahkan tidak ada jarak di antaranya
meskipun kita tidak pernah melihatnya
tetapi, setan selalu bersama kita

Jangan pernah berusaha tinggalkan setan
jika kita lari, dia juga ikut lari
jika kita diam, dia juga diam
tidak akan dapat kita meninggalkannya
sebab setan adalah bagian dari diri kita

Setan selalu bersama kita
dalam suka maupun duka
dalam terang maupun gelap
selalu menemani langkah kita

Dan, kita tidak pernah mampu mengusir setan
sebab jika kita melakukannya, maka kita juga pergi
setan telah menjadi daging, darah, dan nyawa kita

Gembongan, 17 Maret 2024


SETAN ADA DI MULUT KITA
Mohammad Saroni

Mulut itu pintu dan jendela hati
sebab setiap kata yang terucap
adalah pengejawantahan hati

Sepandai-pandainya kita menjaga lisan
akan meluncur juga kata-kata serapah
yaitu kata-kata yang lepas dari rantai kontrolnya

Mulut kita berkelindan dengan lidah
mereka sepasang kekasih yang setia
lahirkan kata-kata sesuka hati

Dan, setan bersarang di hati kita.
maka, mereka bermain dengan kata-kata
hingga meluncur deras seperti peluru lepas dari magasin

Di mulut kita juga bersarang setan
yang terbawa usara dari hati lewat tenggorok
dan, lidah mengeksekusinya sebagai senjata

Mulut kita adalah setan adanya
sebab darinya kita dapat lahirkan perang
mengubah kedamaian menjadi pertempuran

Maka jagalah mulut kit
jagalah silat lidah
jagalah tarian bibir
jangan sampai setan menguasainya

Gembongan, 17 Maret 2024


SETAN ADA DI MATA KITA
Mohammad Saroni

Mata adalah pintu utama
penghubung dunia diri dengan dunia semesta
karena mata, kita dapat menikmati warna-warni
semua keindahan yang seutuhnya

Dengan mata, kita dapat melihat apapun
semua keindahkan yang dirahmatkan untuk kita
tidak ada rahasia yang menyelimtunya
kita tahu merah, kuning, biru, bundar, bahkan yang gelap

Dengsn mata kita dapat mrlihat
yang pantas ataupun tidak pantas
tidak ada rahasia yang menyelimutinya
kita tahu yang di dalam maupun yang di luar

Di mata kita ada setan
yang selalu mengajak kita melihat
hal-hal bergerak dan diam di depan kita
menikmatinya dengan sepenuh rasa
bahkan hingga mengikat jiwa

Mataku, matamu, mata kita, mata kami, mata kalian
mata-mata terus saja mengintai segala kesempatan
untuk mendapatkan kenikmatan.untuk diri sendiri

Siapa dapat mengusir setan di mata kita
tanpa membutakannya dalam-dalam
dan menggantikannya dengan mata hati
yang lebih tajam karena didasari intuisi


Gerbang SMK Brawijaya Mojokerto
18 Maret 2024

SETAN JUGA MENGERAM DI TELINGA KITA
Mohammad Saroni

Dengarkanlah semua yang terdengar
sebab ada telinga yang siap bergetar
semua suara akan masuk dengan bebas
bahkan ketika telinga harus disumpal gombal

Setiap saat seribu kata berdengung
berebut masuk mengisi ruang-ruang
menggelitik syaraf-syaraf jiwa
dan simpul-simpul bergetar

Pada saat suara menerobos liang telinga
setan terbangun dari tidur nyenyaknya
membisikkan kata-kata menimpali suara masuk
dan, kita hanya mendengar semua yang bergetar

Setan mengeram di liang telinga kita
selalu berbisik dan berbisik menggoda
membujuk, membijuk, mengajak, dan melarang
kita hanya manggut-manggut mendengarnya

Di telinga kita ada setan yang mengeram
menunggu suara dan kata-kata yang masuk
menjadikannya bahan untuk membujuk
suara-suara baik langsung disenyapkan
suara-suara buruk terus didengungkan
bergema terus dalam ruang gendangan
seakan hanya suara itu yang harus didengarkan

Setan memang pandai membisik
setan pun pandai membujuk
membisik dan membujuk ada di ruang telinga
sehingga menjadi kata hati


Pos Jaga Satpam SMK Brawijaya Mojokerto
18 Maret 2024

SETAN DI TANGAN KITA
Mohammad Saroni

Tangan kita adalah alat kehidupan
dengannya kita selesaikan semua tantangan
entah tuntas ataupun tidak tuntas
entah sempurna ataupun tidak sempurna
sebab kewajiban kita hanya melakoni

Tetapi, tangan kita bukanlah robot
yang dapat bergerak setelah diprogram
tangan kita bergerak setelah kita perintahkan
dari otak yang terus saja bergerak

Dan, setan ada di tangan kita
ketika dengan sadar kita ambil milik orang
secara sembunyi-sembunyi ataupun memaksa
entah direlakan ataupun terpaksa direlakan

Setan sering mrnggunakan tangan kita untuk berbuat
tetapi yang menjadi kambing hitam, kita
sebab kita melihat siapa yang melakukan
tanpa memperdulikan siapa yang menggerakkan


Gembongan, 19 Maret 2024


SETAN ADA DI KAKI KITA
Mohammad Saroni

Setan ada di kaki kita
sebab kaki membawa kita pergi
tak peduli timur barat utara dan selatan
semua dijejak tiada henti

Setan ada di kaki kita
yang bergerak memunguti kisah
tak peduli hingga ke ujung dunia
atau hanya berputar-putar sekitar rumah

Dan, setan membawa langkah kita
susuri.lorong-lorong kehidupan
gelap dan terang sudah biasa
bahkan jalan-jalan penuh lubang galian

Tak jarang kaki membawa kita 
melangkah ke tempat-tempat maksiat
walaupun jiwa tidak berkenan
tetapi setan lebih berkuasa

Pada akhirnya, hanya ada dua pilihan
mengikuti kaki menuju tempat-tempat itu
ataukah kita lawan dengan sekiat tenaga
menuju tempat-tempat pemujaan


Gembongan, 19 Maret 2024

SETAN DI KEMALUAN.KITA
Mohammad Saroni

Malu dan kemaluan adalah sebab akibat
melekat tidak mungkin dipisahkan
menghilangkan satu akan hilang keduanya
walau banyak yang tidak berlaku

Orang malu bukan berarti.punya kemaluan
orang tidak malu bukan berarti tidak punya kemaluan
sebab banyak orang yang telah kehilangan urat kemaluan
sebab banyak orang yang telah kehilangan malu

Bagaimana seseorang kehilangan urat kemaluan
bagaimana seseorang kehilangan rasa malu
semua karena hatinya telah tertutup kabut
sebab jiwanya telah dicengkeram para setan
yang selslu setia membisikan nilai kebenaran
walau sesungguhnya adalah kebatilan

Dan, kita sering mengatasnamakan rasa
memperalat malu dan kemaluan
agar dapat menguasai dunia
seperti setan yang kesetanan


Randuwatang, 19 Maret 2024

APAKAH KAU PERCAYA PADA SETAN
Mohammad Saroni

Apakah kau percaya pada setan
yang setiap saat berbisik pada kita
tentang segala hal yang membingungkan
memutar balik fakta mengangkat kebohongan

Apakah setan perlu dipercaya
jika setiap yang dibisikkan adalah fitnah
mengadu kebenaran dengan kebatilan
menyorongkan kita ke tepian jurang

Setan tidak pernah bicara benar
sesekali bicara benar tetapi sesuatu yang salah
memutar balik fakta sambil tersenyum
tertawa ngakak saat kita terjerebab

Apakah kau percaya pada setan
yang selalu saja menjerumuskan kita
pada sumur tua yang dalam dan gelap
yang penuh lumut dan ular-ular

Apakah kita mampu mentas dari dasar sumur
atau terjebak seumur hidup di sana
dalam gelap dan dingin menggigil
apakah kita masih percaya pada setan
yang sering menjebak kita dalam lumpur nista
di balik bujuk rayunya yang sangat tajam

Gembongan, 19 Maret 2024

SETAN BERTARUNG DENGAN ORANG KESETANAN
Mohammad Saroni

Setan itu api yang membara dalam sekam
hanya asap yang terus mengepul ke angkasa
tetapi akan segera berkobar dengan dahsyat
ketika angin bertiup kencang menerpanya
dan,ketika api sudah berkobar maka semua terbakar

Dan, pertarungan manusia dan aetan tidak pernah berhenti
pertarungan yang hebat tetapi tetap dimenangkan setan
atau karena setan tidak kelihatan?

Tetapi perang terbesar sesungguhnya bukan perang dengan setan
perang sesungguhnya adalah perang melawan manusia yang kesetanan
sebab yang kita hadapi sesama manusia

Bertarung dengan setan melawannya dengan bersilat lidah
seribu bacaan kita lontarkan ke telinga setan
doa-doa itu akan menerjang tubuh setan
tetapi, melawan orang yang kesetanan
bukan pekerjaan yang ringan
sebab melawan sesama orang membuat diri kerdil

Tetapi ketika setan bertarung dengan orang kesetanan
maka semua daya setan akan luntur
sebab setan akan dijadikan bahan mainan
seperti boneka oleh anak-anak

Gembongan, 20 Maret 2024


BENARKAH UANG ITU SETAN?
Mohammad Saroni

Uang, selembar kertas bergambar
pada sudut-sudutnya ada angka
di tengah-tengah ada gambar seorang pahlawan
di halaman baliknya seorang wanota sedang menari

Uang juga sekeping koin
logam putih ataupun mamas
pada muka keping ada tertera angka
pada muka baliknya pun ada gambarnya
entah gambar wajah pahlawan atau tumbuhan

Lembaran kertas ini dapat berbicara
kepingan koin inipun dapat berbicara
dapat menguasai barang lain
bahkan menguasai manusia lainnya

Lembaran kertas dan kepingan koin ini punya kuasa
jika mereka sudah berbicara, semua akan diam, tertunduk
seperti kerbau dicucuk hidungnya
berpasrah diri tanpa perlawanan

Begitulah kekuatan uang
siapa yang lemah menjadi kuat jika ada uang
siapa yang kuat menjadi lemah tanpa uang
dan, kita perlahan diperbudaknya

Begitulah juga dengan para setan
membujuk kita dengan hal yang kuat
memberi kuasa sampai tak terhingga
padahal sesungguhnya menjerumuskan kita
ke lapisan bawah kubangan lumpur kehidupan

Lantas, benarkah uang itu setan
sebab mampu menjadikan saudara sebagai musuh
menjadikan ayah ibu sebagai target ilusi
menjadi yang benar menjadi salah
begitu juga sebaliknya

Setan berkarakter seperti itu,
apakah uang juga setan?


Gembongan, 20 Maret 2024


BERGURU PADA SETAN
Mohammad Saroni

Berguru pada setan
berguru pada kegelapan
tidak mengenal barat dan timur
tidak peduli lurus atau pun berkelok-kelok

Hidup ini semakin sulit
ansk tangganya rapuh dan licin
kita sering terjerebab, sering tergelincir
benjol dan berdarah hingga mengering di tubuh

Dan, setan sering memberi jalan
membisikkan cara-cara mudah
walau sering melawan garis
tetapi banyak orang yang mewaris

Banyak orang berguru pada setan
demi kehidupan yang serba mapan
tak peduli harus melawan iman
yang penting semua serba keturutan

Berguru pada setan
berguru pada ketidakpastian
mencoba untuk perbaikan hidup
walau langkah tak lagi benar


Gembongan, 20 Maret 2024

SAAT  HARUS MELAWAN
Mohammad Saroni


Ketika diri terjepit keadaan
kaki terikat rantai pada tiang 
tak ada yang dapat diperbuat
sebab semua serba terbatas

Ketika sudah masuk jebakan
melepaskan diri sulit dilakukan
tak ada sikap yang dapat membebaskan
kita harus bangit dan segera melawan

Setan memang pandai memasang umpan
dipasangnya di tempat-tempat sepanjang jalan
orang lewat pasti akan terkesan dan tertawan
dan lupa untuk kembali ke kampung halaman

Inilah saat kita harus melawan
jangan biarkan diri kita tertawan
terjerumus dalam bujuk rayu para setan
dan kita lupa nilai-nilai kemanusiaan

Lawanlah lawan
jangan gadaikan hidupmu pada setan
di masa depan tidak ada penebusan
sebab kesalah adalah milik masing-masing insan


Gembongan, 21 Maret 2024

SETAN TIDAK PERNAH MENYERAH
Mohammad Saroni

Setan adalah simbol pekerja keras
setiap waktunya adalah bara api
membakar dan membakar dengan teratur
mereka bukan pekerja grusa grusu

Setiap waktu bergulir dalam genggamannya
bahkan kitapun tidak lepas dari cengkeramannya
semakin kita berontak cengkeraman itu semakin kuat

Kita memang terus berusaha menghindar
setiap bisikan dan cobaan kita abaikan
tetapi setan tidak dapat dikalahkan
sebab  mereka tetap saja hilang akal

Setan tidak pernah menyerah
berjuang adalah langkah pasti
tak ada yang mampu melawan
seksli terjang orang-orang terhumbalang

Gembongan, 5 April 2024


#Elang_Tetaplah_Elang

SUARA GADUH DI BUMI PERTIWI
Mohammad Saroni 

Pesta demokrasi sudah usai
gegap gempitanya sudah lenyap
orang-orang sudah kembali hidup
tak lagi terjerat mimpi kosong

Proses perhitungan pun sudah tuntas
para petugas telah laksanakan tugas
berjibaku dengan waktu dan tenaga
bahkan beberapa harus serahkan nyawa

Tetapi, kegaduhan pasca pesta lebih seru
semua hasil diingkari dan tidak mau terima
narasi-narasi curang dihembuskan secara intens
para orator dan konten kreator sibuk

Aku tidak tahu bagaimana bisa
hitung cepat dan hitung manual sama
tetapi tetap saja tidak dapat diterima
sedangkan hasil sudah ada di depan mata

Atau aku yang terlalu awam
tidak dapat membaca suasana
tenggelam dalam kekesederhanaan
tak memperhatikan  fenomena

Gembongan, 5 April 2024

Tidak ada komentar: